Find Us On Social Media :

Empat Tips untuk Memastikan Operasional Bisnis Perusahaan Selama WFH

By Rafki Fachrizal, Selasa, 2 Juni 2020 | 17:00 WIB

Ilustrasi Work From Home (WFH)

Perusahaan dari berbagai sektor industri kini tengah ‘menciptakan’ operasional keberlanjutan bisnis yang baru.

Mulai dari menerapkan sistem WFH (Work from Home) secara keseluruhan hingga perubahan shift kerja.

Terkait dengan WFH, perusahaan penyedia layanan hybrid cloud, NetApp, membagikan empat tips penting dan dapat diterapkan perusahaan-perusahaan yang mengimplementasikan WFH atau perubahan terhadap sistem TI karena remote working:

1. Siapkan Tim Internal yang Selalu Siap Siaga

Kekhawatiran pasti muncul dari berbagai pihak mengingat banyak hal yang masih belum diketahui mengenai pandemi ini dan terutama karena penyebarannya yang cukup pesat.

Sangat penting para pemimpin setiap divisi untuk mencari cara agar tetap bisa berkumpul dan memberikan informasi reguler serta menentukan strategi bisnis.

2. Kesehatan Karyawan Menjadi Prioritas Utama

Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor penting dalam kelangsungan bisnis, terutama perusahaan teknologi dan berbasis teknologi.

Oleh karena itu, penting untuk memerhatikan kesehatan karyawan agar dapat tetap memberikan pelayanan yang terbaik bagi para konsumen.

3. Aktifkan Teknologi yang Diperlukan untuk Kelangsungan Bisnis

Saat ini, perusahaan sudah banyak menggunakan berbagai aplikasi teknologi yang dapat mendukung kerja dari rumah.

Aplikasi itu mulai dari conference call secara online, aplikasi cloud untuk mengakses data, ataupun Virtual Desktop Interface (VDI).