Find Us On Social Media :

Lima Fitur yang Bisa Bikin Belanja Online Lebih Hemat di Tokopedia

By Rafki Fachrizal, Jumat, 26 Juni 2020 | 17:15 WIB

Ilustrasi Fitur TokoMember di Aplikasi Tokopedia.

Selain menyediakan beragam konten kreatif, interaktif dan informatif, masyarakat juga bisa mengikuti berbagai kuis untuk mendapatkan sederet diskon dan nilai tambah lainnya.

4. Fitur Homepage Banner

Supaya belanja online bisa lebih efisien, pengguna juga dapat mengecek berkala Homepage Banner di bagian paling atas platform Tokopedia untuk memperoleh penawaran terbaru setiap harinya.

“Sesuai dengan semangat ‘Tokopedia #1 Everyday’, kami menawarkan kejutan setiap hari agar dapat menjadi solusi bagi masyarakat tanpa menunggu hari atau tanggal tertentu,” terang Ekhel

5. Fitur TokoMember

TokoMember merupakan program loyalitas Tokopedia yang memungkinkan pengguna memperoleh berbagai nilai tambah yang ditawarkan berbagai mitra Official Store Tokopedia. Manfaat tersebut termasuk kupon cashback, bebas ongkir dan lain sebagainya.

Keuntungan tersebut dapat dimanfaatkan pengguna dengan mendaftarkan diri menjadi member tanpa biaya tambahan. Pengguna bisa berbelanja dan mengumpulkan stempel dari sejumlah Official Store Tokopedia yang berpartisipasi dalam program TokoMember.

Baca Juga: Tokopedia Open API, Mempermudah Transformasi Toko Offline ke Online

“Selain memanfaatkan sejumlah fitur agar belanja online menjadi lebih efisien, masyarakat juga bisa mengikuti berbagai kampanye di Tokopedia, salah satunya Waktu Indonesia Belanja, yang akan diadakan hingga 30 Juni 2020 mendatang dan menawarkan cashback, bebas ongkir, diskon hingga 90% dan nilai tambah lainnya,” pungkas Ekhel.