Sony resmi meluncurkan kamera seri “S” terbarunya di Indonesia, yaitu Alpha 7S III. Hadir sebagai penerus dari Alpha 7S II, kamera ini membawa berbagai peningkatan yang diklaim perusahaan dapat memenuhi para penggemar videografi.
“Model ini memiliki banyak sekali fitur baru maupun upgrade dari fitur yang sudah ada (di Alpha 7S II),” kata Takatsugu Yamamoto, Head of Product Marketing Digital Imaging Sony Indonesia, dalam konferensi pers virtual yang digelar Jumat (25/9).
Dijelaskan Yamamoto, ada enam fitur baru menarik yang dimiliki kamera ini. Pertama, sensor gambar 12,1 megapiksel CMOS Exmor R dengan back-illuminated dan BIONZ XR image processing engine yang baru dengan kemampuan proses hingga 8 kali.
Kedua, sensitivitas tinggi hingga ISO 400.000 dan upgrade kualitas gambar melalui noise reduction sebesar 1-stop pada ISO medium hingga tinggi.
Ketiga, kemampuan perekaman video 4K 120p dengan kedalaman warna 1o bit 4:2:2, perekman all-intra format XAVC HS dengan codec H.265 dan 15+ stop dynamic range untuk film.
Keempat, auto fokus hybrid cepat dengan 759 titik AF pada deteksi fasa dan upgrade real-time tracking eye AF untuk film dan foto.
Kelima, mekanisme kontrol panas yang baru dan output 16-bit RAW menggunakan HDMI tipe A.
Sedangkan fitur baru menarik terakhir adalah viewfinder elektronik OLED dengan 9.44 juta dot (kurang lebih) dan variable angle bukaan samping pada layar LCD yang meningkatkan fleksibilitas rekaman.
Selain keenam fitur baru yang sudah dijelaskan, Alpha 7S III juga merupakan kamera pertama di dunia yang sudah mendukung slot kartu dual CFexpress Tipe A, memungkinkan proses transfer data dengan kecepatan tinggi dalam ukuran yang efektif.
“Dengan inovasi yang kami hadirkan pada kamera ini, kami berupaya untuk mendukung para pelaku industri kreatif untuk dapat mengambil peluang dan semakin bersemangat dalam menciptakan karya-karya terbaik,” ucap Kazuteru Makiyama, President Director Sony Indonesia.
Baca Juga: Sony Alpha A7C, Kamera Mirrorless Full-frame Terkecil dan Teringan
Harga dan Ketersediaan
Kamera terbaru Sony Alpha 7S III akan segera tersedia di Indonesia pada bulan November 2020 dengan harga Rp50.999.000 dan sudah bisa dipesan secara pre-order mulai tanggal 25 September – 11 Oktober 2020 di seluruh Sony Authorized Dealer.
Untuk pembelian kamera Sony Alpha 7S III pada masa pre-order, konsumen akan mendapatkan paket spesial senilai Rp4.400.000 dalam bentuk CF Express Type A 80GB, baterai NP-FZ100 secara gratis dan kesempatan menerima potongan harga sebesar Rp1.500.000 untuk G Master PWP (model pilihan: SEL24F14GM, SEL70200GM, SEL2470GM dan SEL1635GM).
Alpha Privileged Club
Bersamaan dengan peluncuran kamera Alpha 7S III, Sony juga turut mengumumkan program keanggotaan eksklusif, Alpha Privileged Club dengan status Platinumnya.
Status Platinum ditujukan untuk para pemilik kamera seri Alpha, khususnya pemilik lini produk Full-Frame High, seperti Alpha 9, Alpha 9 II, Alpha 7R IV, Alpha 7R III, Alpha 7R II, Alpha 7S II dan Alpha 7S III.
“Melalui program ini, kami ingin mengapresiasi kreativitas dan ketertarikan para pelanggan terhadap perkembangan kamera yang dimiliki Sony dengan memberikan status Platinum kepada para anggotanya. Kami memfokuskan program ini pada pengguna lini produk Full-Frame High terlebih dahulu, karena kami melihat peningkatan minat pengguna di Indonesia terhadap deretan lini produk ini,” jelas Makiyama.
Dengan bergabung ke program ini, pengguna bisa mendapatkan berbagai manfaat, di antaranya layanan Sensor Cleaning bebas biaya di Sony Service Center pilihan, Pick Up Delivery untuk setiap produk kamera yang membutuhkan perbaikan hingga voucher berupa potongan khusus dalam pembelian produk kamera dan lensa berikutnya.
Lebih lanjut lagi, setiap anggota Alpha Privileged Club juga akan mendapatkan kartu keanggotaan, paket merchandise eksklusif yang dipersonalisasi, serta privilese khusus mengenai informasi produk, promo maupun aktivitas terbaru yang diselenggarakan Sony Indonesia.
Saat ini, pengguna kamera Sony sudah bisa mendaftarkan dirinya ke program ini secara gratis melalui laman resmi Alpha Privileged Club.
Adapun beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk dapat bergabung menjadi anggota Alpha Privileged Club meliputi, pengguna merupakan penduduk Indonesia, mempunyai satu atau lebih kamera dari lini produk Sony Full-Frame High dengan garansi Sony Indonesia dan telah memiliki akun atau terdaftar pada microsite My Sony.