Bagi Anda yang ingin melebarkan bisnis yang sudah dimiliki ke ranah online, berjualan atau membuat toko online di platform e-commerce merupakan langkah yang tepat.
Dengan banyaknya platform e-commerce yang ada di Indonesia saat ini, Blibli.com bisa menjadi pilihan untuk berjualan online.
Blibli.com adalah e-commerce yang didirikan pada tahun 2010 oleh PT Global Digital Niaga, yang merupakan anak perusahaan Djarum.
Untuk bisa berjualan di Blibli.com sendiri, banyak yang beranggapan bahwa persyaratan yang diharuskan cukup banyak dan ribet.
Sebenarnya, hal itu tidaklah benar jika Anda menyiapkan semua persyaratannya dengan baik dan memang memiliki semangat untuk mendapatkan banyak pembeli di platform tersebut.
Lebih lanjut, berikut langkah-langkah agar bisa berjualan di Blibli.com:
1. Buat Akun
Untuk membuat akun penjual di Blibli.com, Anda harus menyiapkan beberapa Informasi seperti nama, email aktif, password, nomor handphone aktif, dan nama toko yang akan didaftarkan
Oh ya, gunakan nomor handphone pribadi untuk seller perorangan dan nomor handphone penanggung jawab untuk seller perusahaan. Pastikan nomor handphone aktif dan benar, agar bisa mendapatkan kode verifikasi pendaftaran.
Setelah semua informasi itu sudah ada, Anda bisa mengikuti tahapan berikut:
- Kunjungi laman resmi Blibli.com atau https://www.blibli.com/
- Klik “Jual di Blibli” (terletak di bagian atas laman)
- Ketika muncul laman baru, klik “Daftar sebagai seller”
- Lalu, isi semua informasi yang sudah Anda persiapkan tadi ke masing-masing kolom yang sesuai dan ketika semua sudah terisi klik “Daftar”
2. Melengkapi Informasi dan Menayangkan Produk
Setelah terdaftar, Anda akan diminta untuk menyelesaikan tiga langkah Onboarding Seller Baru, yaitu:
- Menambahkan seluruh informasi terkait toko dan gudang
- Melengkapi Informasi pembayaran dan legal. Anda akan diminta untuk upload dokumen yang dibutuhkan yakni nomor rekening valid, KTP & NPWP (untuk seller perorangan), atau KTP Direksi, NPWP Perusahaan, Akta Pendirian + SK Menkeh, Akta Perubahan, SIUP, TDP, Surat Domisili (untuk seller perusahaan).
Jika Anda tidak menyelesaikan bagian ini, Anda tidak dapat merespon setiap pesanan dari pembeli yang masuk.
- Setelah itu, Anda kini bisa melakukan penayangan produk ke platform Blibli yang dapat dilakukan melalui Blibli Seller Center. Ada berbagai cara untuk menayangkan produk yaitu secara satuan dan massal (bulk). Anda juga dapat melakukan tambah produk ini secara mudah di Aplikasi Blibli Seller App yang tersedia di Android (Playstore).
Nah, jika Anda sudah mengikuti langkah-langkah di atas, kini tinggal menunggu pesanan dari pembeli yang masuk ke toko Anda.
Baca Juga: Tujuh Tips Agar Jualan di Shopee Bisa Laris Manis, Apa Saja Itu?
Informasi Lain yang Perlu Diketahui Penjual
Dikutip dari laman resmi Blibli.com, ada beberapa informasi yang harus diketahui oleh penjual yang berjualan di platform e-commerce ini, di antaranya:
1. Ketentuan Berjualan
Sebelum mulai menayangkan produk di Blibli, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan seperti ketentuan produk yang dilarang untuk dijual karena Blibli menjamin keaslian produk yang dibeli oleh pembeli.
2. Fasilitas Gratis Berjualan di Blibli.com
Fasilitas berjualan di Blibli.com dapat Anda gunakan tanpa biaya apapun. Apa saja fasilitas gratis ini? Mulai dari foto produk gratis, tambah user PIC gratis, dan masih banyak lagi.
3. Menambahkan Akun User PIC atau Admin Toko
Jika akun toko Anda dikelola oleh beberapa orang (admin toko), lebih baik masing-masing orang mempunyai akun tersendiri untuk akses ke Blibli Seller Center. Anda dapat menambahkan PIC toko langsung di Blibli Seller Center tanpa ada batasan maksimal akun.
4. Membaca Kontrak dan Margin/Komisi
Kebijakan berjualan di Blibli telah tercantum di Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang dapat Anda unduh di Blibli Seller Center. Selain itu, setiap transaksi di Blibli terdapat komisi penjualan yang berbeda untuk setiap kategori produk.
5. Merespon Pesanan
Segera respon pesanan pembeli sesuai proses yang disesuaikan dengan tipe pengiriman produk. Untuk diketahui, setiap pengiriman pesanan di Blibli berbeda-beda tergantung dari tipe produk yang dijual.
Ada 3 macam tipe pengiriman, yaitu Reguler, Shipment by Merchant, dan No Shipment. Agar lebih mudah merespon pesanan customer, Anda dapat mempelajari selengkapnya melalui Pusat Edukasi di laman resmi Blibli.com.
6. Jadwal Pembayaran
Setelah Anda mengirimkan pesanan ke pembeli, langkah selanjutnya adalah mengetahui kapan order tersebut dibayarkan bukan? Sesuai ketentuan berjualan di Blibli, pembayaran dilakukan setelah pesanan diterima oleh pembeli dan akan dilakukan transfer ke rekening terdaftar sesuai periode yang ditetapkan.
Baca Juga: Ini Persyaratan dan Cara Daftar untuk Jualan di Lazada
InfoKomputer secara rutin menyelenggarakan kelas online secara gratis untuk membantu meningkatkan kemampuan IT professional di Indonesia. Jika Anda tertarik, silakan daftar di sini.