Find Us On Social Media :

Cryptocurrency Chia Akan Terbit Besok, Akankah Harga Harddisk Naik?

By Wisnu Nugroho, Minggu, 2 Mei 2021 | 12:40 WIB

Ilustrasi Chia

Akan tetapi, daya tarik Chia ini diprediksi juga akan menjadi sumber masalah. Chia diperkirakan akan menciptakan kelangkaan dari sisi harddisk karena orang akan berlomba-lomba membeli harddisk dalam jumlah besar. 

Tanda-tandanya pun sudah terlihat. Laporan Digitimes menyebut, perusahaan storage Adata mengalami peningkatan permintaan harddisk SSD sampai 5X lipat sejak April kemarin. Beberapa e-commerce di China seperti Alibaba dan JD.com juga mulai kehabisan stok harddisk akibat aksi borong konsumen. 

Jika popularitas Chia terus naik, bisa dipastikan akan terjadi kelangkaan harddisk; mirip seperti kelangkaan kartu grafis saat ini. Dan mengikuti ilmu ekonomi, semakin langka sebuah produk, semakin mahal harga jual produk tersebut.

Menebak Masa Depan Chia

Chia sendiri memiliki potensi untuk berkembang. Beberapa nama penting di dunia teknologi seperti Andreessen Horowitz, Naval Ravikant, and Cypherpunk Holdings, telah berkomitmen mendukung cryptocurrency baru ini. 

Berbeda dengan cryptocurrency lain, Chia dikelola oleh perusahaan formal yang disebut Chia Network. Seperti diungkap Gene Hoffman (CEO Chia Network), Chia akan mematuhi regulasi yang ada, untuk memastikan tidak ada penipuan di ekosistem Chia. Bahkan Chia Network berencana go public untuk memastikan transparansi dari perusahaan tersebut.

Nah, tertarik menjadi “petani” Chia? Anda bisa memulainya dengan mengunduh aplikasinya di sini.