Intinya, pastikan harga produk yang Anda tetapkan tidak kemahalan atau kemurahan, yang nantinya bisa membuat calon pembeli ragu berbelanja di toko Anda.
2. Informasi Produk yang Akurat
Saat menggunggah setiap produk yang ingin Anda jual di Shopee, pastikan sudah mengisi seluruh informasi produk dengan lengkap dan akurat.
Jangan lupa, gunakan pula foto produk yang jelas dengan berbagai sudut pengambilan detail dari produk tersebut.
Sebagai saran, ketika menulis nama produk berilah nama produk yang terstruktur: Merek + Model Produk + Spesifikasi + Ukuran.
Selain itu, di bagian deskripsi tulislah penjelasan mengenai produk secara informatif. Anda bisa menjelaskan spesifikasi, kegunaan, dan garansi produk dengan kata yang dikemas secara menarik.
3. Perbanyak Variasi Produk
Dapat memilih banyak variasi dari suatu produk yang dicari merupakan salah satu hal yang disukai calon pembeli.
Oleh karena itu, perbanyak variasi produk yang Anda jual dengan berbagai macam warna dan ukuran.
Semakin banyak dan lengkap variasi produk, akan lebih banyak kesempatan untuk mendapatkan pembeli tentunya.
4. Naikkan Produk
Dengan memanfaatkan fitur ‘Naikkan Produk’ di Shopee, Anda dapat membuat produk yang Anda jual tampil di hasil pencarian teratas, dan meningkatkan kesempatan produk akan dilihat oleh lebih banyak pembeli. Fitur ini sendiri dapat digunakan hingga 5 produk, selama 4 jam sekali.