Find Us On Social Media :

Accelerating Asia Siap Tingkatkan Investasi ke Startup di Jaringannya

By Rafki Fachrizal, Senin, 21 Juni 2021 | 11:45 WIB

Ilustrasi Startup

Bersama dengan startup lain - seperti SWAP, AmarLab, Doctor Koi dan Drive lah - TransTRACK.ID sukses mengumpulkan US$5 juta dengan tambahan US$1 juta dalam bentuk pinjaman lunak.

Total modal lebih dari US$6 juta tersebut berkontribusi hingga 70% dari tujuan penggalangan dana kolektif startup dalam program 100 hari terakhir.

11 startup pra-seri A juga telah berhasil mengembangkan basis pengguna mereka hingga lebih dari 35% dalam program 100 hari dan memiliki pendapatan bulanan rata-rata sebesar lebih dari US$35.000 dan rata-rata akumulasi nilai pembelian bulanan lebih dari US$320.000.

Accelerating Asia menawarkan akses awal dan eksklusif kepada para investor untuk melihat portofolio startup demi memberikan gambaran tentang alur transaksi yang sesuai syarat, hak prorata serta kesempatan memilih di awal untuk berinvestasi.

Pada 2021 dan seterusnya, Accelerating Asia berencana meluncurkan Fund II di paruh kedua di 2021 dan akan terus melakukan pendanaan serta upaya percepatan startup pra-seri A unggulan di Asia Tenggara dan Asia Selatan.

Pendaftaran untuk cohort 5 saat ini sedang dibuka dan akan ditutup pada 30 Juni 2021. Selain program akselerator andalannya, Accelerating Asia juga mendukung ekosistem startup melalui Amplify, akselerator virtual 6-module yang memberikan akses startup pada sumber daya terbaik untuk mengembangkan bisnis mereka.

Baca Juga: Raih Pendanaan Tahap Awal, Finantier Siap Ekspansi di Indonesia

Baca Juga: Justika: Membuat Layanan Hukum Menjadi Lebih Praktis dan Terjangkau

Baca Juga: 5 Wawasan yang Harus Dimiliki Founder Early-Stage Startup dalam Mencapai Product-Market Fit