Selain itu, pelanggan Telkomsel juga bisa berkonsultasi melalui akun Facebook Telkomsel, akun Twitter dan Instagram (@telkomsel), atau kirim e-mail ke alamat cs@telkomsel.co.id.
Distribusi produk fisik seperti kartu SIM ke mitra distributor dan reseller juga tetap berjalan dengan menyesuaikan prototol kesehatan yang berlaku di tiap wilayah.
2. XL Center (XL Axiata)
Nih! Daftar Paket Haji XL Axiata 2019 untuk Telepon, SMS, dan Internet
Sama seperti Telkomsel, operator seluler XL Axiata pun menerapkan aturan yang sama untuk merespon kebijakan PPKM Darurat yang tengah berjalan. Group Head Corporate Communication XL Axiata, Tri Wahyuningsih mengatakan bahwa, jam operasional XL Center baik di luar maupun di dalam mal akan disesuaikan dengan aturan yang berlaku.
"Selama PPKM Darurat, kami menganjurkan agar pelanggan menggunakan layanan XL Center Online. Namun, untuk layanan XL Center yang buka, kami melakukan penyesuaian jadwal mengikuti aturan dan ketentuan dari pemerintah," tutur Wahyuningsih.
Untuk wilayah DKI Jakarta, XL Center yang berlokasi di Rawamangun, Roxy, dan Sunter, sementara harus ditutup. Kini, hanya ada sembilan XL Center di wilayah DKI Jakarta yang masih beroperasi, yaitu di Fatmawati, Gandaria City, Grand Indonesia, Central Park Mal, Ciputra World, Mall Kelapa Gading, Pondok Indah Mall, Puri Indah Mall, dan Axiata Tower.
XL Center yang berada di luar mal akan mulai beroperasi pada pukul 09.00-16.00 WIB pada hari Senin-Jumat. Sementara, pada hari Sabtu dan Minggu, gerai XL Center di luar mal tidak beroperasi.
Setiap pelanggan dan staf XL Center wajib menerapkan protokol kesehatan sebelum memasuki area gerai. Jumlah pelanggan pun dibatasi hanya 50 persen dari kapasitas normal.
Bagi pelanggan yang ingin berkonsultasi tanpa harus walk-in ke gerai, XL Axiata menyediakan layanan XL Center Online https://www.xl.co.id/id/bantuan yang dapat di akses selama 24 jam. Tersedia pula layanan online lewat e-mail ke alamat customerservice@xl.co.id.
3. Gerai Indosat (Indosat Ooredoo)
Ilustrasi Indosat Ooredoo
Serupa dengan dua operator seluler di atas, Indosat Ooredoo juga mengambil langkah yang sama dengan menyesuaikan jam operasional di gerai-gerai yang tersebar di wilayah Jawa dan Bali, terutama yang berada di dalam mal.
"Untuk gerai di mall akan mengikuti operasional mall tersebut, khususnya di Jawa dan Bali yang mall-nya ditutup," jelas Steve Saerang, SVP Head of Corporate Communication Indosat Ooredoo.
Karena layanan secara offline dibatasi, Indosat Ooredoo menyediakan layanan pembelian produk dan konsultasi secara online yang bisa diakses selama pelanggan berada di dalam rumah.
Ada beberapa jalur yang bisa diakses pelanggan Indosat Ooredoo secara online di antaranya adalah melalui aplikasi myIM3, WhatsApp melalui nomor 08551000185, Twitter (@IndosatOoredoo), Instagram (@indosatooredoo), dan website Indosat Care.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai gerai Indosat Ooredoo mana saja yang masih buka selama masa PPKM Darurat, berikut jam operasionalnya, silakan kunjungi tautan berikut ini https://indosatooredoo.com/portal/id/psstorelocator.