Find Us On Social Media :

Perbandingan Spesifikasi Vivo T1 5G dan Vivo T1 Pro 5G di Indonesia

By Rizal, Senin, 25 April 2022 | 16:00 WIB

Vivo T1 5G

Vivo T1 Pro 5G mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 778G 5G yang dirancang dengan proses fabrikasi 6 nm. Chipset Snapdragon 778G 5G tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB dengan penyimpanan media 128 GB.

Bila dirasa kurang, kapasitas penyimpanan ponsel ini dapat diekspansi hingga 128 GB dengan kartu eksternal microSD.

Selain itu, kapasitas RAM ponsel ini masih dapat ditambah hingga 4 GB dengan fitur Extended RAM. Jadi, total RAM yang bisa dinikmati pengguna mencapai 12 GB.

Untuk fotografi, HP itu memiliki layar poni yang memuat kamera depan 16 MP Extreme Night Selfie. Sebagai kamera utama, HP itu memiliki kamera utama 64 Extreme Night Selfie, kamera 8 MP Super Wide-Angle Camera, kamera 2 MP Super Macro Camera.

Vivo T1 Pro mengusung baterai berkapasitas 4.700 mAh dengan dukungan pengisi daya cepat 66W FlashCharge.

Dengan teknologi fast charging itu, HP itu dapat terisi 50 persen dalam waktu 18 menit. Fitur lain yang tersedia di ponsel ini adalah audio booster, multi turbo 5.5, perakaman video hingga resolusi 4K.

Vivo T1 Pro sudah menjalankan sistem operasi Android yang dilapisi antarmuka Funtouch OS 12.

HP itu juga membawa fitur sistem pendinginan dari ponsel kelas atas (flagship) miliknya, yaitu Liquid Cooling System dengan teknologi Vapor Chamber.

Teknologi ini disebut dapat mengurangi panas pada suhu inti ponsel hingga 12 derajat celsius, selagi pengguna memakai smartphone.

Spesifikasi Vivo T1 5G

Untuk Vivo T1 5G, HP itu mengusung layar 6,58 inci dengan resolusi Full HD Plus Colorful Screen dengan P3 Color Gamut. Sehingga tampilan layar akan tampak lebih halus, tingkat kontras warna serta kecerahan yang tinggi, dan detail gambar lebih nyata.

Untuk keperluan swafoto, layar Vivo T1 5G dibekali kamera depan 16 MP Super Night Selfie. Fiturnya meliputi Al Face Beauty dan Super Night Mode.