Find Us On Social Media :

Bagaimana Cara Mengatasi TikTok yang Error?

By Rizal, Sabtu, 7 Mei 2022 | 13:30 WIB

TikTok

Pastikan aplikasi TikTok yang Anda gunakan adalah versi terbaru. Dengan demikian, Anda harus rajin-rajin mengecek pembaruan atau update aplikasi di Play Store (Android0 atau App Store (iOS).

Aplikasi versi terbaru memungkinkan penggunanya mengakses layanan lebih lancar. Sebab, tidak jarang pengembang memberikan pembaruan keamanan untuk memperbaiki bug yang bisa jadi penyebab TikTok error.

Bagi pengguna Android, cara mengecek update aplikasi TikTok adalah membuka Google Play Store, kemudian pilih "Manage app and devices" atau "Kelola aplikasi dan perangkat", kemudian pilih "Updates available" atau "Pembaruan yang tersedia".

Cukup scroll ke bawah hingga Anda menemukan aplikasi TikTok. Jika tidak ditemukan, maka aplikasi Anda sudah mendapat pembaruan yang terbaru.

Untuk pengguna iPhone, Anda perlu membuka App Store, kemudian pada kolom pencarian ketik TikTok untuk mencari aplikasi. Ketika sudah ditemukan, akan ada tulisan "To update" di bagian deskripsi aplikasi. Jika tidak ada tulisan "To update" maka aplikasi Anda sudah pada versi yang terbaru.

4. Bersihkan cache

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk mengatasi TikTok error adalah menghapus data cache. Data cache merupakan sebuah data sementara yang didapatkan dari aplikasi yang berjalan di ponsel.

Data ini disimpan dalam memori ponsel dan bersifat temporer alias tidak permanen. Salah satu contoh penggunaan data cache adalah ketika pengguna sedang browsing di internet.

Saat sedang mengunjungi sebuah situs di internet, tak jarang pengguna akan menjumpai konten berupa gambar dan video.

Di waktu yang sama saat konten tersebut dimuat, browser akan menyimpan file sementara dari gambar dan video tadi di data cache.

Dengan menyimpan file sementara ini, nantinya browser dapat memuat gambar dan video dengan lebih cepat ketika pengguna hendak melihat konten yang serupa. Data cache yang makin lama makin menumpuk merupakan salah satu faktor yang dapat menyebabkan aplikasi hingga ponsel bekerja lebih lamban atau lelet.

Karena itu, pengguna disarankan untuk menghapus data cache secara berkala, terutama ketika kinerja ponsel sudah menjadi lamban. Untuk menghapus data aplikasi TikTok Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini: