Find Us On Social Media :

Review vivo T1 5G: Lini Baru Berdesain Menarik untuk Kawula Muda

By Dayu Akbar, Senin, 27 Juni 2022 | 20:00 WIB

vivo T1 5G hadir dengan desain menarik dan ditujukan untuk kawula muda. Seri T ini merupakan lini baru dari smartphone vivo.

Untuk menopang performa, vivo T1 5G menyematkan SoC Dimensity 810 dari MediaTek. Ini yang membedakannya dengan versi Pro yang menggunakan Snapdragon 778G 5G. vivo T1 5G sendiri terdiri dari dua varian yang dibedakan oleh kombinasi memori utama dan media simpan internal, yaitu versi 4 GB + 128 GB dan 8 GB + 128 GB. Kombinasi tersebut menghasilkan performa yang dirancang agar berjalan mulus pada beberapa skenario penggunaan sehari-hari. Kapasitas penyimpanan yang cukup besar pun cukup menyenangkan untuk menyimpan ataupun merekam video dengan resolusi tertinggi.

Meski secara khusus tidak dirancang untuk bermain gim, vivo T1 5G menyediakan fitur Ultra Game Mode 2.0 dengan tiga pilihan profil yang terdiri dari Battery Saver, Balance, dan Performance. Dengan kombinasi peranti keras dan peranti lunak, vivo T1 5G cukup mumpuni menangani beberapa gim populer seperti Call of Duty, PUBG Mobile, sampai Genshin Impact tanpa kendala dengan pengaturan yang disesuaikan. Misalnya saja pada Genshin Impact, kenyamanan lebih terasa saat diatur ke pilihan grafis low. Sementara, pada PUBG Mobile, secara default sistem akan mengatur pilihan grafis ke medium.

Hanya mendukung fast charging 18 W membuat pengisian daya vivo T1 5G dari 0% sampai 100% memakan waktu sekitar 2 jam.

Guna meredam suhu ketika sedang beraktivitas, vivo menyematkan sistem pendingin berteknologi Liquid Cooling. Sistem ini bekerja cukup baik ketika kami coba memainkan PUBG Mobile selama setengah jam. Hasilnya, bodi terbilang adem dengan tingkat kehangatan yang wajar.

Seperti smartphone masa kini lainnya, vivo juga menyematkan fitur Extended RAM. Fitur ini akan menambahkan memori utama dengan memori virtual menggunakan sebagian kapasitas media simpan internal. Dengan mengaktifkan fitur ini, Anda akan mendapatkan pengalaman berselancar yang lebih mulus, utamanya saat multitasking. Anda tinggal mengaktifkan fitur ini dan memori utama 8 GB akan ditambah 4 GB sehingga menjadi 12 GB.

Selain itu, kami juga suka dengan daya tahan baterainya. vivo T1 5G memiliki baterai dengan kapasitas 5.000 mAh yang kerap digunakan pada smartphone entry-level sampai kelas menengah. Pada pengujian yang kami lakukan, baterai tersebut mampu bertahan hampir 21 jam, dan jadi salah satu baterai dengan daya tahan terlama yang pernah kami uji. MediaTek Dimensity 810 dengan technology node 6 nm memang menawarkan performa kencang di kelasnya, tetapi dengan konsumsi daya yang efisien.

Tangkapan kamera vivo T1 5G pada mode makro, malam, dan foto, mampu menghasilkan gambar yang cukup bagus.