Find Us On Social Media :

Ini Tips Bagi Waktu Antara Pekerjaan Tetap dan Usaha Sampingan dari Tokopedia

By Rafki Fachrizal, Rabu, 14 September 2022 | 18:15 WIB

Tips Bagi Waktu Antara Pekerjaan Tetap dan Usaha Sampingan.

Dampak positif dari fitur TopAds juga dirasakan oleh banyak pegiat usaha, salah satunya Mulia Beras, UMKM Makassar yang memberdayakan petani lokal, mencatat peningkatan omzet 2x lipat setelah menggunakan fitur TopAds.

4. Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan

Memegang dua tanggung jawab bisa menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang. Jangan ragu untuk meminta bantuan dari rekan terdekat untuk memudahkan pekerjaan.

Banyak UMKM lokal yang berhasil mempertahankan kelangsungan bisnisnya dengan mengedepankan kolaborasi bersama rekan atau keluarga, salah satunya Resep Roemah.

“Usaha makanan sehat untuk anak ini tidak akan bisa berdiri kalau saya tidak mengandalkan peran keluarga saya,” ujar Pemilik Usaha Resep Roemah, Steven Hadi Gunawan.

5. Sediakan Waktu untuk Istirahat dan Cari Inspirasi

Selain bersemangat dalam mendorong produktivitas, hal yang paling penting adalah jangan lupa untuk beristirahat agar tidak cepat burn out atau kelelahan.

“Agar tetap memiliki waktu istirahat yang teratur, para penjual juga dapat memanfaatkan fitur Jadwal Toko untuk mengatur jam buka-tutup hingga jadwal libur toko. Di tengah waktu kosong tersebut, jangan lupa untuk mencari inspirasi dan wawasan dari UMKM lainnya dari komunitas Keluarga Tokopedia dan halaman Pusat Edukasi Seller,” pungkas Ekhel.

Baca Juga: Keuntungan Langganan ‘PLUS’ di Tokopedia, Gratis Ongkir Tanpa Batasan

Baca Juga: Inisiatif Hyperlocal Jadi Upaya Tokopedia Dorong Pemulihan Ekonomi