Find Us On Social Media :

Keren! Ini Teknologi Canggih yang Digunakan Coldplay Saat Konser

By Rafki Fachrizal, Selasa, 9 Mei 2023 | 18:15 WIB

Teknologi Canggih di Konser Coldplay.

Grup band Coldplay akhirnya mengumumkan secara resmi bahwa mereka bakal menggelar konser di Indonesia akhir tahun ini.

Hal itu terungkap dari posting-an video yang diunggah akun resmi band Coldplay (@coldplay) di media sosial Twitter.

“Asia & Australia dates announced for November 2023”, tulis caption di posting-an tersebut dilanjuti dengan daftar kota yang akan disambangi Coldplay untuk menggelar konsernya selama November 2023.

Di Indonesia, Coldplay bakal menggelar konser pada 15 November 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Konser itu sendiri menjadi bagian dari tur dunia Coldplay bertajuk “Music of the Spheres World Tour”.

Nah berbicara mengenai konser Coldplay, hal yang menarik dari setiap gelaran konser dari band yang dipentoli Chris Martin sebagai vokalis itu adalah teknologi canggih yang digunakan selama konser berlangsung.

Salah satu penggunaan teknologi yang paling menonjol dalam konser Coldplay adalah penggunaan gelang LED.

Gelang ini dibagikan kepada setiap penonton sebelum konser dimulai, dan gelang ini akan menyala selaras dengan musik yang dimainkan, menciptakan tampilan visual yang memukau.

Penggunaan gelang LED itu pun telah menjadi bagian penting dari konser Coldplay sejak tur "Mylo Xyloto" tahun 2011, dan sejak itu telah menjadi tren yang turut digunakan musisi-musisi lainnya saat menggelar konser.

Teknologi di balik gelang LED ini cukup menarik. Tiap gelang berisi lampu LED dan penerima radio, yang memungkinkannya dikendalikan dari jarak jauh.

Selama konser, seorang teknisi akan mengirimkan sinyal ke gelang untuk menyala selaras dengan musik, menciptakan pertunjukan cahaya yang memukau yang disinkronisasikan dengan pertunjukan.

Konser Coldplay.

Teknologi canggih lain yang digunakan Coldplay dalam konsernya adalah efek visual. Seperti diketahui, desain panggung Coldplay sering kali menyertakan layar besar yang menampilkan cuplikan video dan animasi untuk melengkapi musik.