Find Us On Social Media :

ZTE Beberkan Tantangan dan Masa Depan Pengembangan Data Center

By Liana Threestayanti, Sabtu, 13 Mei 2023 | 16:00 WIB

Industri data center atau pusat data sedang berkembang pesat, seiring strategi digitalisasi yang tengah dijalankan banyak perusahaan di dunia. Namun salah satu tantangan utama yang harus diatasi adalah efisiensi penggunaan energi di pusat data.

Sistem Manajemen Cerdas untuk Efisiensi O&M

ZTE juga menyoroti rendahnya efisiensi Operations and Maintenance (O&M) di data center yang umumnya disebabkan oleh kekurangan tenaga O&M yang profesional dan sistem manajemen yang terintegrasi.  Sementara itu, pemanfaatan sumber daya yang rendah akan menyebabkan penggunaan sumber daya listrik, sumber daya pendingin, dan sumber daya ruang yang tidak seimbang sehingga menyebabkan pemborosan sumber daya.

ZTE menyarankan peningkatan efisiensi O&M  dengan mengintegrasikan berbagai titik akses ke dalam sistem manajemen yang cerdas. Hal ini dapat dilakukan dengan dua caram Pertama, pemeliharaan digital akan mengurangi staf dan meningkatkan efisiensi. Kedua, operasi cerdas dapat meningkatkan pemanfaatan sumber daya.

ZTE sendiri  merupakan perusahaan pertama yang menerapkan data center prefabrikasi modular lengkap pada tahun 2017. Pada tahun 2020, ZTE merupakan perusahaan pertama di industri ini yang mengimplementasikan aplikasi berskala besar dari data center prefabrikasi modular lengkap serta aplikasi edge-DC berskala besar di luar negeri.

Ke depannya, ZTE terus berkomitmen untuk menyediakan solusi-solusi mutakhir yang memungkinkan bisnis untuk memenuhi tuntutan lanskap digital yang terus berkembang.