Find Us On Social Media :

Apple Bakal Luncurkan Fitur AI Terbaru untuk iPhone dan iPad

By Adam Rizal, Kamis, 18 Mei 2023 | 09:00 WIB

iPhone 13

Apple akan meluncurkan fitur artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan terbaru untuk iPhone dan iPad.

Salah satu kemampuan fitur itu adalah mampu meniru suara pengguna yang menyasar pengguna tuna wicara atau berisiko kehilangan kemampuan tersebut.

"Apple hari ini mengkaji fitur kognitif, penglihatan, pendengaran, dan akses mobilitas bersamaan dengan alat inovatif bagi mereka yang tidak dapat berbicara atau berisiko kehilangan kemampuan itu," tulis Apple.

Tak hanya itu, Apple juga akan memperkenalkan fitur Personal Voice yang dapat membaca teks perintah untuk merekam audio dan mempelajari suara mereka.

Kemudian, ada juga fitur Live Speech yang menggunakan "suara sintesis" untuk membaca teks yang diketik pengguna selama panggilan telpon, percakapan FaceTime dan percakapan pribadi.

Selain fitur suara, Apple mengumumkan Assistive Access, yang menggabungkan beberapa aplikasi iOS yang paling populer, seperti FaceTime, Pesan, Kamera, Foto, Musik, dan Telepon, ke dalam satu aplikasi Panggilan.

Interface-nya mencakup tombol kontras tinggi, label teks besar, opsi untuk keyboard khusus emoji dan kemampuan untuk merekam pesan video orang-orang yang mungkin lebih menyukai komunikasi visual atau audio.

Rencananya fitur-fitur itu akan meluncur akhir tahun ini

Aplikasi AI untuk iOS

Ilustrasi Aplikasi Berbasis AI untuk Perangkat iOS.

Teknologi Artificial Intelligence (AI) terus mengalami perkembangan dan semakin sering kita jumpai penerapannya di kehidupan sehari-hari.

Contoh inovasi berbasis AI yang tengah marak digunakan banyak orang saat ini adalah ChatGPT, chatbot AI yang dikembangkan oleh OpenAI.

Keunggulan utamanya, ChatGPT mampu memberikan respons dari setiap pertanyaan atau perintah pengguna secara luwes dan cepat.