Find Us On Social Media :

Netflix Bakal Berikan Biaya Tambahan ke Pengguna yang Berbagi Akun

By Adam Rizal, Kamis, 25 Mei 2023 | 15:00 WIB

Netflix

Netflix akan memberikan biaya tambahan kepada pengguna yang nekat memberikan akun di Amerika Serikat (AS). Pengguna harus membayar USD8 atau Rp120 ribu per bulan untuk pengguna yang ingin berbagi akun.

Pengguna dapat menambahkan satu anggota tambahan dengan paket Standard, dan dua dengan tingkat Premium. Pengguna dapat mengonversi profil menjadi akun ‘paying extra member’.

Pengguna masih dapat menonton di luar rumah, tetapi harus menetapkan batasan rumahnya baik secara manual melalui aplikasi smart TV.

Hal itu dikarenakan tidak mengetahui lokasi pasti pengguna, tetapi mungkin meminta untuk memverifikasi perangkat jika mereka bepergian atau menggunakan koneksi lain seperti dikutip Engadget.

Netflix mengungkapkan beberapa masalah keuangan baru-baru ini yaitu banyak pengguna yang meminjam kata sandi untuk mendapatkan layanan gratis secara efektif.

Berbagi akun secara teoritis mengubah beberapa dari orang-orang ini menjadi pelanggan berbayar, meski itu juga berisiko mengirim mereka ke pelukan pesaing seperti Amazon dan Disney.

Meskipun USD8 per bulan bukanlah harga yang tinggi untuk layanan streaming, ada beberapa pengguna yang mungkin langsung meninggalkan Netflix sama sekali. Namun, diragukan untuk perusahaan akan menarik kembali kebijakannya.

Bikin Rugi

Netflix akan segera batasi praktik password sharing di kuartal pertama 2023

Platform streaming Netflix melaporkan laporan keuangan yang memuaskan dan berhasil tumbuh berkat strategi bisnis yang tepat seperti peraturan baru bebas iklan dengan harga yang lebih murah dan ancaman larangan berbagi kata sandi.

Netflix memang geram dengan prilaku penggunanya yang kerap berbagi kata sandi sehingga pengguna tidak perlu berlangganan dan itu membuat orang malas berlangganan Netflix sehingga tidak ada pertumbuhan pengguna baru.

Sebagai informasi, ada lebih dari 100 juta rumah tangga di Amerika Serikat (AS) yang ketahuan berbagi akun Netflix dan itu mengganggu rencana perusahaan untuk berinvestasi dan meningkatkan kualitas.