Find Us On Social Media :

Ketahui, Inilah Tips Melindungi Smartphone Anda Agar Aman dari Hacker

By Rafki Fachrizal, Senin, 28 Agustus 2023 | 14:15 WIB

Ilustrasi Pengguna Smartphone

3. Berhati-hatilah Saat Men-download Aplikasi

Berhati-hatilah dengan apa yang Anda download (unduh) di smartphone Anda. Hanya download aplikasi dari sumber tepercaya seperti Apple App Store atau Google Play Store.

Hindari mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak dikenal. Pastikan juga Anda membaca ulasan dan memeriksa izin aplikasi sebelum mengunduh untuk memastikan aplikasi tersebut dapat dipercaya.

4. Pasang Antivirus dan Aplikasi Keamanan

Perlindungan anti-malware sangat penting untuk melindungi smartphone Anda dari malware yang dapat mencuri informasi sensitif Anda.

Install aplikasi keamanan smartphone yang andal yang dapat memindai malware, memberikan perlindungan waktu nyata, dan membantu Anda menemukan perangkat jika hilang.

Sebaiknya pilih aplikasi yang dapat membuat smartphone Anda selalu diperbarui.

5. Waspadalah Terhadap Upaya Phishing

Berhati-hatilah dengan pesan, email, atau tautan yang tidak diminta, terutama yang meminta informasi pribadi atau keuangan.

Verifikasi identitas pengirim sebelum mengklik tautan apa pun atau memberikan informasi. Bahkan, ketika Anda melihat tautan dari sumber yang tidak dikenal, hindari tautan tersebut.

Dalam beberapa kasus, hanya dengan mengklik tautan tersebut dapat membahayakan ponsel Anda dan data pribadi Anda dapat dicuri.

6. Gunakan Koneksi Terenkripsi