Find Us On Social Media :

Aplikasi airasia move Tawarkan Layanan Menyeluruh untuk Para Pelancong

By Rafki Fachrizal, Rabu, 20 September 2023 | 13:50 WIB

Pengumuman Rebranding airasia Digital menjadi airasia move di Kuala Lumpur, Malaysia.

Nantinya, airasia move juga akan terintegrasi dengan aplikasi BigPay. Diharapkan, kehadiran BigPay di dalam airasia move akan memudahkan setiap pengguna ketika melakukan pembayaran sebuah transaksi.

Setelah rebranding dilakukan, Tony menargetkan bahwa aplikasi airasia move mulai tersedia di toko aplikasi (Play Store atau App Store) pada bulan Desember mendatang.

Pengguna yang telah terdaftar dan menggunakan aplikasi airasia SuperApp juga bakal mendapatkan pembaruan aplikasi dan otomatis berubah menjadi airasia Move.

Sementara untuk BigPay, Tony menargetkan layanan yang menyediakan e-wallet (dompet digital) itu akan terintegrasi dengan airasia move pada Januari 2024.

“Saat ini, kami sedang bekerja sama dengan dua atau tiga perusahaan. Saya berharap pada bulan Januari tahun depan (BigPay di Indonesia),” pungkas Tony.

Baca Juga: airasia Digital Umumkan Pergantian Nama Menjadi Move Digital

Baca Juga: Taksi Online airasia ride Hadirkan Promo Flat Rp5 Ribu di Wilayah Bali