Acer Swift Go 14 OLED hadir sebagai laptop yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dari berbagai segmen pengguna yang memiliki mobilitas tinggi. Seri Swift sendiri merupakan laptop Acer yang mengedepankan desain tipis dan ringan. Sedangkan Go mengusung konsep portabilitas. Dengan bobot hanya 1,32 kg, laptop ini memudahkan penggunanya yang banyak beraktivitas di luar ruangan dan dikombinasikan dengan ketebalan yang hanya 14,99 mm. Sementara angka 14 pada penamaannya merupakan ukuran layar dan OLED adalah panel layar yang digunakan.
Sebagai generasi terbaru, spesifikasinya juga sudah menggunakan 13th Gen Intel® Core™ Processors. Hal ini juga makin dipertegas dengan sertifikasi Intel® Evo™ yang merupakan standar Intel untuk laptop yang mampu menunjang aktivitas komputasi penggunanya untuk kebutuhan modern. Misalnya saja performa kencang, efisiensi daya, grafis integrasi mumpuni, konektivitas canggih, desain tipis dan ringan, layar tajam, dan fitur keamanan. Dan semua hal ini sudah terdapat pada Acer Swift Go 14 OLED.
Dengan ketebalan hanya 14.99 mm dan berat 1.32 kg, laptop ini tampil dengan bodi polos dengan warna silver yang menggunakan sasis aluminium di sekujur bodinya.
Prosesor yang tersedia pada laptop ini ada dua pilihan yaitu Intel® Core™ i5-13500H processor dan Intel® Core™ i7-13700H processor. Prosesor yang dibuat dengan arsitektur hibrid ini memiliki dua inti yang mengelola tugas berbeda. Inti performa (P Core) untuk memaksimalkan performa dan inti efisiensi (E Core) yang memberikan efisiensi tugas di latar belakang untuk multitasking yang maksimal.
Dan laptop yang kami uji ini menggunakan pilihan prosesor kedua. Intel® Core™ i7-13700H processor memiliki total 14 core (6P core + 8E core) dan 20 threads. Urusan grafis diserahkan kepada Intel® Iris® Xe graphics yang digunakan pada laptop mainstream yang fokus pada performa prosesor ketimbang grafis. Kapasitas memori RAM sebesar 16 GB tipe LPDDR5 yang penggunaan dayanya lebih efisien dan sudah terpasang pada mode dual channel. Meski demikian Anda tidak bisa melakukan upgrade untuk komponen ini.
Lay-out keyboard khas ala laptop ringkas seri Swift yang hadir tanpa area numpad, sementara tombol-tombolnya memiliki backlight warna putih.
Tidak ketinggalan media penyimpanannya sudah menggunakan generasi terbaru yaitu SSD M.2 NVMe yang memiliki jalur PCIe 4.0 x4. Pilihan kapasitasnya yaitu 512 GB untuk yang menggunakan Intel® Core™ i5-13500H processor dan kapasitas 1 TB yang ditandem dengan Intel® Core™ i7-13700H processor. Performanya sendiri cukup bagus dengan kecepatan tulis dan baca yang mencapai skor 3000-an MB/s.
Sektor layar juga menawarkan keunggulan dibanding generasi sebelumnya yang hanya menggunakan panel IPS. Panel OLED yang digunakan memiliki tingkat kontras warna yang lebih tinggi dan mampu menampilkan warna hitam dengan lebih gelap serta tampilan warna lebih cerah. Selain itu, layar OLED dapat menyalakan atau mematikan piksel secara otomatis serta konsumsi daya yang lebih irit dibanding jenis layar lainnya.
Memori RAM 16 GB berjenis on-board (gbr.1) dan sudah terpasang pada mode dual-channel, sedangkan satu slot SSD sudah terpasang SSD NVMe PCIe Gen 4.0 x4 dengan kapasitas 1 TB (gbr.2).
Untuk ukuran layarnya sebesar 14 inci dengan resolusi 2,8K atau 2880 x 1800 piksel. Akurasi warna 100% DCI-P3 memberikan jaminan warna akurat. Adanya sertifikasi VESA Display HDR TrueBlack 500 mampu menampilkan warna hitam yang pekat hingga contrast ratio mencapai 1,000,000 : 1. Mendukung pula sertifikasi EyeSafe yang bisa mengurangi paparan sinar biru sehingga lebih aman dan nyaman untuk digunakan dalam jangka waktu yang panjang. Layar ini tidak hanya nyaman untuk kebutuhan konten kreasi yang butuh akurasi warna tinggi dan gambar tajam, tapi juga bagi kebutuhan hiburan seperti gaming, streaming ataupun menonton film dengan resolusi tinggi.
Dukung komputasi modern, konektivitasnya sudah dilengkapi dengan dua port USB type-C yang mendukung Thunderbolt 4.0. Teknologi Thunderbolt 4 menghadirkan kemampuan transfer data berkecepatan tinggi. Dengan bandwidth 40 Gbps mampu memindahkan data antara penyimpanan internal dan eksternal dengan lebih cepat. Konektivitas serbaguna ini kompatibel dengan banyak koneksi, termasuk Thunderbolt™, USB, USB C standar, DisplayPort, dan PCle versi sebelumnya.
Konektivitas modern yang kencang dihadirkan melalui dua port Thunderbolt 4, sayangnya port pertama juga berfungsi untuk mengisi daya.
Sayangnya, port pertama juga berfungsi untuk mengisi daya baterai. Jadi ketika terhubung dengan adaptor, otomatis hanya satu saja port saja yang bisa digunakan untuk transfer data. Sementara koneksi lain yang tersedia termasuk 2 port USB 3.2 Gen 1 type-A, HDMI 2.1, jack audio 3.5mm, dan microSD card slot yang memudahkan pengguna untuk memindah data dari kamera. Konektivitas nirkabelnya sudah mendukung WiFi 6E yang memiliki kemampuan 3 kali lebih cepat dan dengan tingkat data puncak 40% lebih tinggi dibandingkan 802.22ac 2x2 standar.
Bagi kebutuhan conference call, Acer memberikan webcam dengan resolusi tinggi. Jika laptop sekelas biasanya menggunakan resolusi 1 MP atau 2 MP, Acer Swift Go 14 OLED memiliki webcam dengan resolusi hingga 3,7 MP atau QHD 1440p. Hasilnya terlihat lebih tajam yang ditunjang dengan hadirnya fitur Acer Temporal Noise Reduction (TNR) untuk mengurangi noise. Pergerakannya pun terasa lebih mulus tanpa lag. Webcamnya juga dilengkapi fitur Auto Tracking dan Eye Contact yang akan fokus ke wajah pengguna. Ada pula fitur Background Effects yang akan memburamkan latar belakang saat melakukan conference call. Sebagai pelengkap, di kedua sisi webcam ada mikrofon yang dilengkapi teknologi Acer PurifiedVoice. Kemampuannya dalam meredam suara bising di lingkungan sekitar cukup bagus dan bisa menangkap suara dengan jelas.
Bagi kebutuhan conference call, Acer memberikan webcam dengan resolusi tinggi hingga 3,7 MP atau QHD 1440p.
Untuk keyboard-nya punya tata letak khas ala Acer Swift yang ringkas tanpa area numpad. Keyboard-nya dilengkapi dengan backlight dengan dua tingkat kecerahan yang membantu jika digunakan dalam kondisi temaram atau kurang cahaya. Tombol-tombol-nya memiliki jarak agak renggang serta memiliki travel key rendah yang menjadikannya cukup nyaman saat digunakan.
Touchpad-nya terbilang tidak terlalu besar dan sudah cukup sebagai pengganti mouse sementara. Tanpa tombol fisik untuk klik kiri dan kanan, landasannya licin dan memudahkan saat digunakan. Landasan touchpad ini menggunakan material ramah lingkungan yang disebut dengan touchpad OceanGlass™ yang terbuat dari limbah plastik laut.
Laptop tipis biasanya rentan dengan suhu tinggi. Sirkulasi yang sempit dan terbatas bisa membuat aliran suhu terhambat. Hal ini diantisipasi Acer dengan digunakannya sistem pendingin dengan teknologi Acer TwinAir Cooling berupa dua fan dan dua heatpipe yang mampu menghasilkan 10% pendinginan lebih baik. Sementara sirkulasi buangan udara ditempatkan di dekat engsel layar.
Performa Kencang Asalkan Suhu Terjaga
Laptop yang kami uji ini menggunakan pilihan Intel® Core™ i7-13700H processor yang memiliki 14 cores 20 threads. Guna melihat performanya, kami menjalankan Cinebench R23 sebanyak 10x berturut-turut. Sebagai informasi tambahan, pengujian ini kami lakukan hanya untuk membuktikan performa prosesor saat beban tinggi. Ini juga untuk melihat kemampuan thermalnya dalam mendinginkan prosesor saat beban kerja tinggi. Dan pengujian ini tidak mewakili penggunaan sehari-hari yang cenderung memiliki beban lebih rendah.
Agar sirkulasi udara, Acer menempatkan lubang pembuangan udara panas di dekat engsel dan layar.
Pengujian kami lakukan dengan pengaturan thermalnya pada kondisi Performance. Pengaturan thermal ini cukup dengan menekan tombol “Fn+F” untuk berpindah mode yang terdiri dari Silent, Normal dan Performance.
Pada pengujian tersebut, frekuensi clock prosesor berada di kisaran 2,3 - 2,5 GHz. Frekuensi ini disesuaikan agar tidak terjadi throttling akibat suhu berlebih. Jadi untuk meredam suhu, prosesor secara otomatis menyesuaikan frekuensinya. Jika suhu mulai meningkat maka frekuensi diturunkan. Pantauan dari HWinfo, terlihat suhu rata-rata ada di kisaran 84 derajat celcius dan maksimal sampai 95 derajat celcius.
Dengan suhu tersebut, terlihat skor multi-core pada Cinebench R23 menurun seiring dengan penurunan frekuensi clock guna meredam suhu. Meski terjadi penurunan namun skor-nya masih tinggi dengan multicore ada di rata-rata 9.894 pts.
Meski tidak ditujukan untuk gaming, Anda tetap masih bisa memanfatkannya untuk itu. Dibekali chip grafis terintegrasi Intel® Iris® Xe graphics, beberapa game masih playable dan nyaman dimainkan asalkan resolusi diturunkan. Dengan pengaturan resolusi full HD dan detail grafis diatur ke rata kiri, Anda masih bisa mendapatkan skor di atas 60-an fps untuk game-game seperti CS 2.0, Valorant, atau Dota 2. Dan ini tentu cukup menyenangkan dan bisa menjadi hiburan tambahan dikala penat.
Guna menopang daya, Acer Swift Go 14 OLED memiliki baterai dengan kapasitas 65Wh. Pengujian baterai kami lakukan menggunakan PCMark 10 dengan skenario Modern Office serta pengaturan di mode Balanced. Disini baterai mampu bertahan hampir 10 jam. Hal ini cukup mendekati klaim Acer yang menyebutkan daya tahan baterai yang hingga mencapai 11 jam. Ini pula yang sudah memenuhi standar Intel EVO dimana minimal baterai bisa bertahan hingga 9 jam pada resolusi full HD. Sedangkan pengujian kami menggunakan resolusi native-nya yaitu 2,8K yang artinya ketika diatur ke resolusi lebih rendah yaitu full HD, daya tahan baterainya bisa lebih lama lagi.
Acer Swift Go 14 OLED
Kesimpulan
Dipersenjatai dengan spesifikasi terbaru yang performa mumpuni, Acer Swift Go 14 OLED jadi pilihan menarik untuk memenuhi kebutuhan dari berbagai segmen pengguna yang memiliki mobilitas tinggi, bekerja secara hybrid, peduli pada urusan estetika, serta mendukung aktivitas seperti graphic design, video editing, gaming ataupun entertainment.
Harga yang ditawarkannya pun terjangkau dengan kisaran Rp13.499.000 untuk versi Intel® Core™ i5-13500H processor dan Rp15.999.000 untuk versi Intel® Core™ i7-13700H processor. Apalagi selain Windows 11 Home, pembeliannya juga sudah dilengkapi dengan Microsoft Office Home & Student 2021 yang bisa digunakan seumur hidup. Tidak ketinggalan tawaran masa garansi yang cukup menarik yaitu 3 tahun service, 2 tahun spare-part, dan 1 tahun Acer Priority Care.
Plus: Performa stabil, tipis dan ringan, layar panel OLED resolusi 2,8K yang tajam, dukung Thunderbolt 4 dan WiFi 6E yang kencang, webcam resolusi QHD, daya tahan baterai bagus, dilengkapi Windows 11 dan OHS 2021.
Minus: Bezel layar kurang tipis, suhu panas saat full-load di area kiri atas keyboard.
Pengujian
3DMark Pro Edition 2.25.8043 – Time Spy | 1810 |
3DMark Pro Edition 2.25.8043 – Night Raid | 17910 |
3DMark Pro Edition 2.25.8043 – Fire Strike | 5445 |
PCMark 10 Pro Edition 2.0.2144 | 5782 |
PCMark 10 Pro Edition 2.0.2144 – Essentials | 10134 |
PCMark 10 Pro Edition 2.0.2144 – Productivity | 7472 |
PCMark 10 Pro Edition 2.0.2144 – Digital Content Creation | 6930 |
SiSoft Sandra 2020 – Aggregate Arithmetic | 221,91GOPS |
SiSoft Sandra 2020 – Aggregate Multimedia | 721,76Mpix/s |
SiSoft Sandra 2020 – Aggregate Memory | 48,26GB/s |
Cinebench R23 – CPU (Multi-core) | 10440 pts |
Cinebench R23 – CPU (Single-core) | 1636 pts |
Aliens vs Predator Benchmark 1.03 (2.880 x 1.800 piksel) | 23,6 fps |
Aliens vs Predator Benchmark 1.03 (1.920 x 1.080 piksel) | 61,6 fps |
Memutar video Full HD (Battery Meter)** | 6 jam 53 menit |
PCMark 10 Pro Edition 2.0.2144 Battery – Modern Office** | 9 jam 47 menit |
*lebih cepat lebih baik, **lebih lama lebih baik
Spesifikasi
Prosesor | Intel® Core™ i5-13500H, 18 MB Smart Cache, 12 core (4P Core + 8E Core) 16 thread, up to 4,7 GHz Intel® Core™ i7-13700H, 24 MB Smart Cache, 14 core (6P Core + 8E Core) 20 thread, up to 5,0 GHz |
RAM | 16 GB LPDDR5 dual-channel |
Kartu grafis | Intel® Iris® Xe Graphics |
Harddisk | 512 GB / 1 TB SSD NVMe PCIe 4.0 x4 |
Fasilitas | Wi-Fi 6E, bluetooth 5.1, 2x USB 3.2 Gen2 type-C (support Thunderbolt 4.0), 2x USB 3.2 Gen 1 type-A, HDMI 2.1, microSD, audio, webcam QHD 1440p |
Layar | 14 inch, OLED 2.8K (2880 x 1800), 16:10, 100% DCI-P3, VESA Display HDR TrueBlack 500 Certified, Eyesafe Certified |
Audio | DTS® Audio Built-in AI Noise Reduction Acer TrueHarmony |
Sistem operasi | Windows 11 Home Single Language 64-bit |
Baterai | 65 Wh |
Dimensi/bobot | 31,29 x 21,7 x 1,49 cm / 1,32 kg |
Warna | Sunshiny Gold and Pure Silver |
Garansi | 2 Years Spare Part, 3 Years Services, 1 Year Acer Priority Care |
Situs web | https://www.acer.com/id-id/ |
Harga | Rp 13.499.000 (Core i5-13500H/16GB/512GB SSD) Rp 15.999.000 (Core i7-13700H/16GB/1 TB SSD) |