Find Us On Social Media :

Ini Peran Komputasi Awan Alibaba Cloud di Olimpiade Gangwon 2024

By Liana Threestayanti, Kamis, 18 Januari 2024 | 17:14 WIB

Alibaba Cloud mendukung Winter Youth Olympic Games Gangwon 2024 yang lebih efisien dan lebih mengoptimalkan pengalaman para fans olahraga.

Alibaba Cloud, tulang punggung teknologi digital dan kecerdasan buatan Alibaba Group, mendukung penyelenggaraan Winter Youth Olympic Games Gangwon 2024 yang lebih efisien dan lebih mengoptimalkan partisipasi serta pengalaman para fans olahraga.  

Sebagai informasi, ajang ini merupakan yang pertama di Asia dan Alibaba Cloud hadir sebagai mitra layanan cloud resmi dari IOC selaku penyelenggara.

Untuk mendukung acara ini, Komite Penyelenggara Gangwon 2024 meluncurkan beberapa platform digital untuk mendukung kegiatan operasional, termasuk platform manajemen staf dan sistem penjualan tiket, yang berjalan di infrastruktur cloud milik Alibaba Cloud. Berjalan di cloud, platform ini dapat ditingkatkan skalanya untuk mengoptimalkan efisiensi. 

Pemanfaatan teknologi Alibaba Cloud juga disebut pihak penyelenggara Gangwon 2024 meningkatkan pengalaman interaksi seluruh pihak yang terlibat di dalamnya, termasuk staf dan relawan, penonton, serta penggemar olahraga dari seluruh dunia.

Anne-Sophie Voumard, Managing Director of IOC Television & Marketing Services mengatakan, kemitraan dengan Alibaba Cloud memungkinkan IOC mengeksplorasi cara-cara kreatif untuk meningkatkan interaksi penonton dan penggemar olahraga di seluruh dunia dengan efisiensi operasional yang lebih baik. 

Sementara Selina Yuan, President of International Business, Alibaba Cloud Intelligence, mengatakan bahwa teknologi Alibaba Cloud di Gangwon 2024 tidak hanya membuat pengelolaan acara menjadi lebih efisien tapi juga memberikan pengalaman tak terlupakan bagi peserta, termasuk atlet, staf, relawan, dan para penggemar olahraga.

Gangwon 2024 akan berlangsung di provinsi paling utara Korea Selatan mulai 19 Januari hingga 1 Februari, mengumpulkan lebih dari 1.900 atlet muda berusia 15 hingga 18 tahun, dari 81 negara, untuk berpartisipasi dalam 15 cabang olahraga, termasuk Ski Alpen dan Curling.

Apa saja teknologi Alibaba Cloud yang terlibat di Gangwon 2024?

Komputasi Awan untuk Portal Manajemen & Sistem Ticketing

Untuk mendukung penyelenggaraan acara ini, Komite Penyelenggara Gangwon 2024 membutuhkan platform koordinasi yang lebih efisien dan mudah diakses. Menjawab kebutuhan itu, Alibaba Cloud membuat portal Manajemen Staf dan Relawan (SVM) yang mengusung fitur-fitur, seperti pelatihan staf dan relawan, pemberitahuan pengumuman melalui web-app dan SMS, serta manajemen jadwal dan kehadiran. 

Portal SVM ini dilengkapi dengan portal khusus untuk rekrutmen relawan pada tahap persiapan. Terintegrasi dalam satu platform, perangkat ini dirancang untuk memastikan kolaborasi internal yang lancar menjelang dan selama acara.

Portal SVM merupakan komponen penting dari sistem operasional utama Olimpiade. Di-hosting pada Alibaba Cloud, portal SVM telah mendukung kolaborasi efektif lebih dari 5000 staf dan relawan di Gangwon 2024.

Komite Penyelenggara Gangwon 2024 juga telah membuat Sistem Penjualan Tiket di Alibaba Cloud. Stabilitas, elastisitas, dan skalabilitas komputasi cloud memastikan layanan berjalan tanpa gangguan, bahkan selama situasi traffic tinggi, misalnya saat kampanye penjualan tiket, dan pemeriksaan tiket di lokasi acara. Sistem penjualan tiket Gangwon 2024 mampu mendukung lebih dari 460.000 penonton selama 14 hari.

Komputasi Awan untuk Sajikan Pengalaman Digital

Selain itu, Komite Penyelenggara Gangwon 2024 memanfaatkan teknologi cloud untuk memberikan pengalaman digital yang menarik bagi para fans.

Di Gangwon 2024, para penonton dapat menyaksikan api digital berbasis cloud pertama yang 'dinyalakan' bersama api Olimpiade pada Upacara Pembukaan. Api digital, yang ditampilkan di "cauldron" fisik berukuran 8,6mx2,5mx2,7m yang ditempatkan di Olympic Park di Gangwon, akan menyala sepanjang Olimpiade Pemuda Musim Dingin. 

Dengan mengintegrasikan data cuaca real-time, latar belakang api digital berubah sesuai dengan salah satu dari 32 kondisi cuaca yang telah ditentukan di Gangwon. Hal ini dicapai melalui sistem manajemen konten yang dikembangkan oleh Alibaba Cloud, yang mampu menangani rendering, penyimpanan, manajemen, dan presentasi konten langsung.

Untuk berbagi semangat Olimpiade dengan basis penonton yang lebih luas, OBS Cloud, solusi penyiaran inovatif yang dihadirkan oleh Olympic Broadcasting Services (OBS) dan Alibaba Cloud, terus mentransmisikan sinyal siaran langsung definisi tinggi dari kompetisi ke Pemegang Hak Media (MRH) melalui Live Cloud. 

Sebelum diperkenalkannya Live Cloud di Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, diperlukan sirkuit optik telekomunikasi internasional yang mahal dan pengaturan di lokasi yang memakan waktu untuk transmisi gambar langsung secara global. Namun sekarang, infrastruktur yang scalable dan aman dari Alibaba Cloud memungkinkan pengiriman konten langsung berkualitas tinggi yang hemat biaya dan cepat diatur.

Untuk menginspirasi generasi muda di Korea dalam mengeluarkan kreativitas mereka, Komite Penyelenggara Gangwon 2024 bermitra dengan Alibaba Cloud untuk menyelenggarakan "Gangwon 2024 Winter Youth Olympic Games Alibaba Cloud Hackathon". 

Para penggemar teknologi generasi muda diminta membuat aplikasi metaverse berbasis web yang menangani tantangan dunia nyata sambil menggabungkan elemen merek Gangwon 2024 dan Alibaba Cloud. Pemenang akan diumumkan selama Gangwon 2024 dan dipilih dari sekelompok finalis yang telah memamerkan proyek-proyek inovatif.

Baca juga: Kereta Api Indonesia Sukses Manfaatkan Layanan Cloud dari Oracle