Find Us On Social Media :

Review realme 12 5G: Kamera 108 MP dan Fitur Terdepan Rasa Flagship

By Dayu Akbar, Kamis, 21 Maret 2024 | 11:00 WIB

Hadir dengan pilihan warna twilight purple dan woodland green, bagian belakang memiliki motif serupa dengan realme 12+ 5G namun bedanya realme 12 5G menggunakan lapisan berbahan polikarbonat.

Setelah 29 Februari lalu realme 12+ 5G dan realme 12 Pro+ 5G resmi meluncur, kini giliran realme 12 5G yang hadir di tanah air. Tidak hanya sebagai pelengkap dari realme 12 Series 5G, realme 12 5G menghadirkan kualitas kamera unggulan dan didukung dengan berbagai fitur menarik, namun dengan harga yang lebih terjangkau.

realme 12 5G tampil premium dengan desain pada bodi belakang yang stylish. Hadir dalam dua pilihan warna yaitu Twilight Purple & Woodland Green, bagian belakangnya mirip dengan realme 12 Series 5G lainnya yang mengadopsi desain ala jam tangan mewah. Bedanya, pada realme 12 5G bodi belakang ini memiliki lapisan berbahan polikarbonat.

Sebelum berlanjut ke pembahasan yang lebih detail, sekedar menginformasikan bahwa kami mendapatkan kiriman realme 12 5G berada di dalam realme Ramadhan Box.

Di sisi desain, realme menghadirkan Trendy Watch Design yang terinspirasi dari desain jam tangan populer dengan menghadirkan tingkat detail yang tinggi. Housing kamera realme 12 5G berbentuk bulat besar yang mengikuti tren smartphone flagship masa kini.

Berbekal sertifikasi IP54, smartphone ini tahan terhadap debu dan cipratan air, serta kotoran dan tidak gampang meninggalkan bercak sidik jari ataupun tangan sehingga tetap terlihat bersih. Tidak hanya menarik dipandang mata, realme 12 5G juga nyaman untuk digunakan dalam berbagai kebutuhan dengan menghadirkan bodi yang tipis dan ringan.

realme 12 5G

Bodinya hadir dengan desain flat dengan tiap sudut yang melengkung. Ketebalannya yang hanya 7,69 mm membuatnya lebih tipis dibanding smartphone lain di kelasnya. Bobotnya juga lebih ringan yaitu sekitar 188 gram sehingga membuatnya nyaman digenggam. Tidak hanya itu, realme 12 5G telah menjalani lebih dari 320 pengujian intensif untuk memastikan daya tahan pemakaian yang lama.

Sebagai seri paling rendah dari realme 12 Series 5G, layarnya mengusung resolusi FHD+. Ukuran layarnya 6,72 inci dengan refresh rate 120Hz serta punya resolusi FHD+ atau 1.080x2.400 pixels.

Dukungan untuk 6 tingkat Dynamic Refresh Rate, mulai dari 45Hz hingga 120Hz, memungkinkan layar untuk menghemat energi sesuai dengan kebutuhan penggunaan, sehingga membantu pengguna dalam mengoptimalkan penggunaan baterai. Sebagai contoh, saat layar diam tanpa sentuhan selama 3 detik, kecepatan refresh layar akan secara otomatis diturunkan ke 45Hz, yang berkontribusi pada peningkatan daya tahan baterai.

Berbeda dengan realme 12+ 5G dan realme 12 Pro+ 5G yang menggunakan panel AMOLED, realme 12 5G menggunakan layar dengan panel IPS.

Untuk penggunaan harian, realme 12 5G dapat mengakomodir kebutuhan pengguna dengan sangat baik dengan menghadirkan visual yang menawan dan akurasi warna yang baik.

Sementara untuk penempatan tombol fisik terbilang standar seperti smartphone lain pada umumnya. Sisi kanan terdapat tombol Volume dan tombol Power yang juga berfungsi sebagai sensor fingerprint. Namun begitu, tombol power ini dimanfaatkan realme dengan sangat baik dengan menghadirkan fitur Android Dynamic Button pertama yang dihadirkan realme di segmennya.

Sementara penempatan fitur lainnya yaitu pada sisi bawah terdapat jack audio 3.5mm, mikrofon, USB type-C, dan speaker. Yang menarik, speaker ini berjenis stereo dimana speaker satunya berada di dekat earpiece. Untuk SIM tray diletakkan di sisi atas yang dapat menampung hingga dua kartu SIM dan satu kartu microSD hingga kapasitas 1 TB.

Slot kartu menyediakan kompartemen yang dapat menampung hingga dua kartu SIM atau satu kartu nano SIM dan satu kartu microSD hingga kapasitas 1 TB.

Kamera 108 MP dengan fitur 3x Zoom Portrait

Salah satu nilai jual realme 12 5G ada di sektor kamera. realme 12 5G mengusung kamera beresolusi besar 108MP dengan sensor ISOCELL HM6. Kamera utamanya juga punya fitur andalan yaitu 3x In-Sensor Zoom yang mampu menghasilkan foto jarak jauh dengan kualitas yang tetap detail dan tajam, lebih baik jika dibandingkan zoom digital yang masih diusung oleh smartphone lain di segmennya.

Bagian belakang dilengkapi dua kamera yang terdiri dari kamera utama 108MP dengan fitur 3x In-sensor Zoom dan kamera depth 2 MP.

Resolusi 108 MP ini memungkinkan pengguna untuk mendapatkan hasil foto yang tajam dan tetap detail. Dengan ukuran mencapai 12.000 x 9.000 pixel, membuatnya cocok ketika hendak dicetak dalam ukuran besar dan tidak pecah meski diperbesar. Pengguna juga bisa melakukan foto cropping dengan hasil yang tetap baik. 

Untuk urusan foto mode portrait, realme 12 5G mengusung 3x Cinematic Portrait Mode yang mampu memberikan hasil foto portrait sinematik dengan fokus dan efek bokeh yang sangat baik. 3x Portrait juga memberikan fleksibilitas bagi para pengguna untuk dapat mengambil foto dari jarak yang lebih jauh dengan hasil foto yang tetap detail dan efek bokeh yang rapi layaknya menggunakan kamera profesional.

Sedangkan untuk foto pada kondisi minim cahaya, realme 12 5G menghadirkan fitur NightEye Engine yang memungkinkan smartphone ini mampu menghasilkan foto yang sangat baik walau dengan pencahayaan yang terbatas.

Fitur 3x Zoom Portrait memungkinkan Anda melakukan Zoom 3x secara optical dengan kualitas tetap tajam dan jelas.

Selain kamera utama terdapat kamera kedua berupa lensa depth dengan resolusi 2 MP. Memang hal ini dirasa agak nanggung karena beberapa pengguna, khususnya saya lebih menyukai pilihan lensa ultra-wide ketimbang depth. Sedangkan kamera depan untuk selfie memiliki resolusi 8 MP.

Kamera depan dengan resolusi 8 MP mampu menghasilkan foto selfie yang tajam, begitu pula dengan tangkapan foto makro dari kamera utama.

realme juga bekerja sama dengan sinematografer pemenang Oscar, Claudio Miranda untuk menghadirkan Master Camera Filter yang terinspirasi dari berbagai film populer yang digarapnya. Ketiga filter ini mampu memberikan nuansa sinematik yang sangat baik, diantaranya filter Journey (gbr.1), Maverick (gbr.2), dan Memory (gbr.3).

Contoh hasil foto menggunakan kamera utama dengan mengaktifkan mode malam yang mampu menangkap cahaya dengan baik dan minim noise.

Untuk kemampuan merekam video, kamera utama bisa dimaksimalkan hingga resolusi 1080p@30fps yang juga berlaku pada kamera depan.

Performa Kencang, Baterai Irit, Suhu Rendah

realme 12 5G menggunakan chipset Dimensity 6100+ 5G dari MediaTek.  Chipset kelas menengah ini mendukung performa agar tetap lancar dalam berbagai situasi dan kebutuhan. Berbekal RAM 8 GB yang ditambah dengan fitur RAM expansion hingga 8 GB menjadikan multitasking tetap aman dan lancar saat menjalankan banyak aplikasi secara bergantian. Unit yang kami uji memiliki penyimpanan sebesar 256 GB dan jika dirasa kurang, Anda masih bisa menambah microSD hingga kapasitas 1 TB.

Guna melihat performa Dimensity 6100+ kami melakukan beberapa pengujian yang diantaranya dengan menjalankan benchmark menggunakan Antutu. Skor yang diraih cukup tinggi untuk kelas menengah dengan skor sekitar 400 ribuan poin.

Performa Dimensity 6100+ cukup mumpuni untuk aktivitas keseharian di kelas menengah.

Untuk performa saat bermain game populer seperti PUBG Mobile, MLBB, hingga Genshin Impact, realme 12 5G mampu memberikan performa cukup baik.

Tidak hanya itu, realme 12 5G juga cukup nyaman digunakan untuk menyunting video hingga resolusi full HD. Ini kami buktikan menggunakan aplikasi Capcut dengan melakukan rendering video hingga resolusi full HD dengan lancar tanpa kendala. Bahkan waktunya pun cukup gegas yaitu sekitar 35 detik saja. Cocok bagi Anda yang suka membuat project video pendek dari smartphone.

Untuk urusan daya, realme 12 5G memiliki baterai dengan kapasitas 5000 mAh yang cukup ideal menemani aktivitas keseharian. Guna melihat daya tahannya, pengujian kami lakukan menggunakan PCMark for Android dengan skenario Work 2.0 Battery Life.

Pada pengujian ini baterai mampu bertahan hingga 14 jam 12 menit. Sementara untuk pengujian secara real-time, kami coba memainkan game PUBG Mobile selama setengah jam dengan menggunakan koneksi WiFi dengan tingkat kecerahan layar di 50%. Hasilnya baterai berkurang sekitar 7%.

Dan pada pengujian benchmark dari Antutu hanya menguras daya baterai sebesar 3% saja. Hal lain yang kami suka adalah suhu yang ditimbulkan saat pengujian Antutu hanya mengalami peningkatan sekita 1 derajat celcius saja yang artinya suhu sangat rendah dan cukup aman saat dalam kondisi beban tinggi.

Dengan adaptor 45 watt SUPERVOOC, baterai dengan kapasitas 5000 mAh bisa terisi penuh dalam waktu satu jam lebih.

Pada realme 12 5G pengisian cepat baterainya mendukung 45 watt SUPERVOOC Charge.  Pantauan kami baterai dari kondisi 3% hingga 100% hanya membutuhkan waktu sekitar 70 menit saja.

Dynamic Button

Selain keunggulan tadi, realme 12 5G makin memikat berkat fitur-fitur tambahan yang disematkannya. Menggunakan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka realme UI 5.0, smartphone ini dilengkapi dengan fitur Dynamic Button. Ini jadi fitur baru dan pertama kali yang membedakan realme 12 5G dari smartphone Android lain di kelas harganya.

realme 12 5G menggunakan Android 14 dengan tampilan antarmuka realme UI 5.0 yang menghadirkan fitur-fitur menarik seperti RAM expansion hingga 8 GB, Mini Capsule 2.0, dan Dynamic Button.

Fitur yang disematkan pada tombol Power ini memiliki beberapa fungsi lain yang bisa diatur kegunaannya. Hanya dengan gestur sentuh maupun tekan 2 kali pada Dynamic Button dengan interval antara kurang dari 500ms, Anda dapat melakukan berbagai aksi secara lebih cepat, memberikan pengalaman penggunaan yang lebih praktis dan efisien.

Ada beberapa fungsi yang bisa diatur kegunaannya. Secara keseluruhan ada sepuluh fungsi yang bisa dikonfigurasi melalui bagian Settings (Pengaturan). Jadi tombol Power tidak hanya bisa digunakan untuk mengaktifkan smartphone saja, tetapi juga fungsi lain seperti mengubah mode suara, membuka kamera, membuka aplikasi tertentu, hingga menyalakan atau mematikan lampu senter. Untuk mengaktifkannya, pengguna bisa masuk ke bagian Settings (Pengaturan)>Special Feature>aktifkan Dynamic Button>button control>nantinya disini ada dua pilihan yaitu Double Tap dan Double Press.

Fitur Dynamic Button yang disematkan pada tombol Power memiliki beberapa fungsi lain yang bisa diatur kegunaannya seperti membuka kamera, membuka aplikasi tertentu, dan lainnya.

Fitur ini mungkin terlihat sederhana. Namun begitu saat menggunakannya nyatanya fitur ini sangat membantu dan memudahkan, contohnya saat ingin membuka aplikasi sering digunakan seperti saat melakukan transaksi pembayaran menggunakan QRIS.

Fitur unggulan lain yang disematkan diantaranya 360° NFC yang penggunaannya tidak hanya sebatas memeriksa saldo uang elektronik saja tapi juga kebutuhan lain seperti menduplikasi kartu akses. realme juga menambahkan fitur Mini Capsule 2.0 pertama kali di lini Number Series yang merupakan kolom untuk menampilkan beberapa notifikasi seperti musik, cuaca, penggunaan data internet, status baterai, dan statistik langkah pengguna.

Kesimpulan

realme 12 5G jadi pilihan menarik jika Anda menginginkan smartphone dengan kualitas kamera unggulan dan kaya fitur, namun dengan budget yang terjangkau. Beberapa fitur unggulan yang jarang dijumpai seperti Dynamic Button jadi nilai tambah yang memikat dan merubah kebiasaan Anda dalam menggunakan smartphone. Apalagi kemampuan kamera 108 MP serta fitur 3x Cinematic Portrait Mode, cocok bagi Anda yang hobi foto dengan hasil ciamik.

Bertepatan dengan peluncuran resminya di Bulan Ramadan ini, realme juga akan memberikan harga spesial pada smartphone ini.

realme 12 5G akan hadir dengan harga khusus pada periode Flash Sale pada 25 Maret 2024 mulai pukul 00:00 WIB secara online di realme.com serta berbagai platform ecommerce populer seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli, Tiktok, dan Akulaku.

Smartphone terbaru dari realme ini akan tersedia di seluruh realme Brand Store dan toko mitra di seluruh Indonesia secara offline mulai tanggal 27 Maret 2024 dengan harga normal.

PLUS: Desain stylish tipis dan ringan; kamera resolusi tinggi yang tajam; pembesaran foto portrait hingga 3x; performa kencang dan irit daya; daya tahan baterai lama; fitur lain seperti dynamic button, NFC 360 derajat, Mini Capsule 2.0, Sertifikasi IP54, dual stereo speakers.

MINUS: Tanpa kamera ultra-wide.

Pengujian

Antutu Benchmark V10.1.7 – Score 431.872
PCMark for Android – Work 3.0 Performance Score 10.752
PCMark for Android – Work 3.0 Battery Life 14 jam 12 menit
3DMark Android V2.3.4869 – Wild Life/Unlimited 1.234/1.210
Render Capcut video durasi 1 menit ke 1080p@60fps 35 detik
GeekBench 6 – Single Core 736
GeekBench 6 – Multi Core 1.929

Spesifikasi

SoC MediaTek Dimensity 6100+ (6nm) Octa-core dengan Mali-G57
RAM 8 GB
Media simpan internal 256 GB
Selot SIM Hingga dua nano-SIM atau satu nano-SIM dan satu micro-SD
Jaringan seluler GSM/HSPA/4G/5G
Dukungan koneksi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.2, NFC, USB type-C
Sensor Fingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
Kamera

Belakang: 

  • 108 MP, f/1.8 (wide)
  • 2 MP, f/2.0 (depth)
  •  LED flash, HDR, panorama, video 1080p@30fps

Depan: 

  • 8 MP, f/2.0 (wide)
  • Soft flash, video 1080p@30fps
Layar 6,72″ IPS 1.080 x 2.400 pixels, 120Hz, 950 nits
Baterai 5.000 mAh, fast-charging 45 wat
Dimensi/bobot 165,6 x 76,1 x 7,7 mm/188 gram
Sistem operasi Android 14, realme UI 5.0
Kelengkapan Kabel USB type-C, adaptor 45 watt, case tranparan, SIM ejector, kartu garansi, manual, stiker IMEI
Situs https://www.realme.com/id
Garansi 1 tahun
Pilihan warna Twilight purple dan woodland green
Harga  Rp3.499.000