Find Us On Social Media :

Review Infinix Smart 8 Pro: Kamera 50 MP, Memori Besar, dan Magic Ring

By Dayu Akbar, Minggu, 24 Maret 2024 | 14:35 WIB

Infinix Smart 8 Pro

Jika sebelum-sebelumnya smartphone entry level hadir dengan spesifikasi seadanya, maka Infinix coba mendobrak konsep tersebut dengan menghadirkan seri Infinix Smart 8 Pro. Dibanderol dengan harga satu jutaan, tidak hanya dari sisi desain tetapi spesifikasi yang ditawarkan mirip dengan kelas menengah.

Yang pertama bakal kita bahas adalah kelengkapan yang hadir di kotak penjualannya. Isinya lengkap, Anda tidak hanya menjumpai kepala charger namun juga case transparan. Hal yang tentu saja langka untuk harga tersebut.

Selanjutnya dari sisi desain. Bodi belakangnya cukup menarik karena memiliki tampilan mirip iPhone dengan tiga bulatan di bodi belakangnya. Meski lapisannya menggunakan material plastik polikarbonat namun tampilannya dibuat bernuansa kekinian dan warna yang kami terima adalah warna Rainbow Blue. Sedangkan pilihan warna lain yang tersedia yaitu Timber Black, Shiny Gold, Rainbow Blue, dan Galaxy White.

Untuk harga sejutaan, desainnya kekinian dimana bagian layar punya desain punch hole dan bodi belakang mirip kaca meski aslinya menggunakan plastik polikarbonat.

Bodinya ringan dengan bobot 189 gram serta ketebalan yang hanya sekitar 8,5 mm. Ini menjadikannya ergonomis dan nyaman digenggam. Karena lapisan belakangnya agak kesat sehingga tidak licin saat dipegang. Dan menariknya lagi, tidak fingerprint magnet alias tidak gampang meningggalkan noda jari saat dipegang.

Di sektor layar, smartphone ini hadir dengan ukuran 6,6 inci berpanel IPS dengan desain punch hole untuk kamera depannya. Resolusi yang diusungnya 720 x 1612 pixels dengan resfresh rate hingga 90 Hz. Bezel layar tiga sisi cukup tipis dan bagian bawah sedikit lebih tebal dengan rasio layar ke bodi seluas 90,8%. Dengan layar ini, aktivitas seperti main game, menampilkan foto atau video maupun nonton Youtube ataupun Netflix tidak ada masalah.

Tiga bulatan ini terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera tambahan 0,08 MP, dan lampu flash berbentuk ring.

Smartphone ini juga membenamkan resolusi tinggi untuk kamera utamanya yaitu 50 MP. Meski punya tiga bulatan di bagian belakang, ternyata tidak semuanya berupa lensa kamera. Selain 50 MP ada bonus lensa auxilari 0,08 MP serta bulatan satu yang ternyata berupa ring flashlight. Sementara bagian depan terdapat kamera selfie dengan resolusi 8 MP. Bukan hal yang buruk untuk smartphone di harga satu jutaan.

Untuk merekam video, kamera utama dan belakangnya bisa merekam sampai resolusi 1080p dengan frame rate 30fps serta memiliki fitur Zoom 2x khusus pada kamera utama. Dan tidak terdapat fitur penstabil tangkapan video.

Berikut hasil pemotretan di beberapa skenario:

Melalui kamera utama 50 MP, aplikasi AI Cam menyediakan mode zoom 2x dengan hasil yang masih cukup bagus.

Salah satu contoh tangkapan kamera utama 50 MP dari obyek yang menghasilkan pencahayaan cukup terang.

Contoh hasil gambar kamera depan untuk foto selfie (kiri) dan kamera utama dengan mode Portrait di ruang dengan pencahayaan cukup terang (kanan).

Dari sisi konektivitas, Infinix menempatkan tombol Volume dan Power disisi kanan. Tombol Power ini juga memiliki fungsi sebagai sensor pemindai sidik jari (fingerprint sensor). Pada sisi bawah terdapat port USB type-C, lubang speaker, dan jack ausio 3.5mm. Sementara slot kartu terdapat di sisi kiri dan mendukung mendukung hingga dua kartu nano SIM dan satu kartu microSD.

Slot kartu menyediakan kompartemen yang bisa digunakan hingga dua kartu nano dan satu kartu micro SD yang mendukung hingga kapasitas 2 TB.

Sebagai penunjang performa diserahkan pada chipset MediaTek Helio G36 dengan fabrikasi 12nm yang dibangun menggunakan arsitektur CPU Octa-core. Chipset ini ditandem dengan GPU PowerVR GE8320 yang disesuaikan untuk segmen entry level. Yang menarik, Infinix menyertakan memori yang cukup besar di kelasnya. Biasanya di rentang harga tersebut hanya punya memori 3 GB atau 4 GB. Tapi Infinix Smart 8 Pro punya memori dengan kapasitas 8 GB. Ini pun masih bisa ditambah dengan memori virtual hingga 8 GB melalui fitur MEM Fusion. Begitu pula untuk kapasitas penyimpannya sebesar 128 GB dimana masih ada yang menggunakan kapasitas 64 GB.

Infinix Smart 8 Pro menggunakan sistem operasi Android 13 dengan tampilan antarmuka XOS 13 yang menyertakan fitur-fitur tambahan seperti Magic Ring serta MemFusion.

Sistem operasi yang digunakan Android 13 dengan antarmuka menggunakan XOS 13 yang hadir dengan beberapa fitur menarik. Selain MEM Fusion tadi adalah hadirnya fitur Magic Ring. Fitur ini mirip Dynamic Island milik iPhone yang akan menampilkan notifikasi tertentu di dekat kamera depan.

Fitur Magic Ring yang mirip dengan Dynamic Island milik iPhone dimana berfungsi untuk menampilkan notifikasi tertentu.

Menilik performanya, Infinix Smart 8 Pro memang mumpuni untuk menjalankan beberapa game populer seperti PUBG Mobile atau Mobile Legends. Hanya saja Anda mesti mengatur pada resolusi paling rendah dan pada beberapa aksi terjadi drop frame. Saat kami coba mainkan PUBG Mobile selama setengah jam, peningkatan suhu yang terjadi masih cukup rendah dan tidak menghasilkan panas berlebih, hanya sebatas hangat. Sementara untuk Genshin Impact yang memang butuh spesifikasi lebih tinggi akan terasa kurang nyaman di beberapa skenario.

Tombol power juga memiliki fungsi sebagai sensor pemindai sidik jari yang posisinya memudahkan pemindaian menggunakan satu tangan ketika sedang menggenggam smartphone.

Berbekal baterai dengan kapasitas 5000 mAh, smartphone ini cukup irit. Dengannya, Anda bisa melakukan aktivitas harian standar seharian. Untuk kondisi darurat, tersedia mode Power Saving yang dapat membantu memperpanjang masa pakai. Pengujian kami ketika bermain PUBG Mobile selama setengah jam, baterai hanya berkurang 6% saja. Selain itu, Infinix juga mengklaim bahwa baterainya sanggup bertahan hingga 39 jam jika digunakan untuk melakukan telepon.

Bagian bawah masih menyediakan jack audio 3.5mm serta terdapat pula port USB type-C yang mendukung USB-On-The-Go sehingga bisa juga digunakan menghubungkan ke flashdisk.

Kesimpulan

Sesuai dengan segmen yang dituju, Infinix Smart 8 Pro bukan untuk aktivitas berat dan bidik pengguna yang kerap menjalankan berbagai aplikasi standar yang ringan. Pengguna harian seperti pelajar dengan aktivitas belajar online atau pengguna pertama yang baru beralih ke ponsel pintar, jadi target utama yang hendak dibidiknya. Apalagi dengan harga Rp1.399.000, Anda akan mendapatkan beberapa fitur kekinian yang membuatnya bisa jadi pertimbangan di rentang harga satu jutaan.

Berbicara mengenai kekurangan, sebenarnya kami agak bingung karena dengan harga tersebut apa yang didapat cukup wajar. Namun jika dirasa mengganggu adalah kemampuan pengisian baterai yang lama karena tidak mendukung fast charging. Untungnya baterai besar 5000 mAh yang cukup tangguh bisa menutup kekurangan tersebut.

PLUS: Desain kekinian, harga menarik, kamera utama 50 MP, daya tahan baterai tangguh, fitur menarik seperti Magic ring dan MemFusion, fingerprint di tombol Power, disertakan kepala charger dan case transparan.

MINUS: Tidak dukung fast charging sehingga pengisian baterai lama, performa kurang kencang.

Pengujian

PCMark for Android – Work 3.0 Performance Score 5.371
3DMark v2.2.4763 – Slingshot 820
3DMark v2.2.4763 – Slingshot Unlimited 726
Rendering full HD to 4K@60fps (video durasi 1 menit) 3 menit 34 detik
Rendering full HD to 1080p@60fps (video durasi 1 menit) 1 menit 42 detik
GeekBench 5.0 – Single Core 149
GeekBench 5.0 – Multi Core 538

 Spesifikasi

SoC MediaTek helio G36 (12 nm) dengan PowerVR GE8320
RAM 8 GB
Media simpan internal 128 GB
Selot SIM Dua nano-SIM dan satu microSD
Jaringan seluler 2G/3G/4G
Dukungan koneksi Wi-Fi ac, Bluetooth 5.0
Kamera

Belakang:

  • 50 MP, f/1.9 (wide)
  • 0,08 MP (AI lens)
  • Video 1080p@30fps, ring flash, HDR, panorama

Depan:

  • 8 MP, f/2.0 (wide)
video 1080p@30fps
Layar 6,6” IPS HD+ 720 x 1612 pixels, 90 Hz
Baterai Li-ion 5.000 mAh
Dimensi/bobot 163,6 x 75,6 x 8,5 mm/189 gram
Sistem operasi Android 13, XOS 13
Fitur lain Sensor sidik jari, MEM fusion 8 GB, ring flash, ring magic
Garansi 1 tahun
Warna Timber Black, Shiny Gold, Rainbow Blue, dan Galaxy White
Harga Rp1.399.000