Find Us On Social Media :

Lima Tips dan Trik Live Shopping agar Jualan Online Laris Manis

By Rafki Fachrizal, Kamis, 31 Oktober 2024 | 18:15 WIB

Ilustrasi Live Shopping.

2. Siapkan ruangan dan tim yang mendukung live streaming

Salah satu keunggulan dari live shopping adalah kemampuan untuk menciptakan pengalaman komunikasi yang lebih interaktif dengan calon pembeli.

Pelaku usaha disarankan untuk aktif berkomunikasi dengan menanggapi setiap pertanyaan atau komentar dari calon pembeli.

“Untuk menghadirkan sesi live shopping yang seru dan menarik di ShopTokopedia, pastikan ruangan yang digunakan untuk sesi ini mendukung dalam berbagai hal seperti pencahayaan yang maksimal dan latar belakang yang sesuai agar produk yang ditampilkan dapat terlihat jelas oleh audiens. Di samping itu, jika memungkinkan, siapkan tim yang mendukung live streaming seperti host, asisten, moderator, dan customer service agar sesi promosi produk dan interaksi bersama audiens semakin lancar,” saran Rizky.

3. Hadirkan suasana live streaming yang interaktif dan informatif

Selama live streaming, penjual disarankan untuk memberikan informasi menarik yang mendorong audiens untuk langsung membeli produk, seperti diskon, produk terlaris, atau produk terbaru dan eksklusif yang hanya tersedia saat live.

Berikan juga informasi promo di ShopTokopedia yang membuat belanja online semakin terjangkau, seperti Promo Guncang 11.11 dan kampanye khusus untuk mendukung para pelaku usaha kecantikan, Selalu Jadi Syantik.

“Saat live streaming berlangsung, pastikan juga host dapat membangun suasana yang interaktif agar audiens tertarik untuk mengikuti ajakan untuk memberikan like, komentar, dan share, serta melakukan checkout dan pembayaran untuk produk yang sedang dipromosikan,” kata Rizky.

4. Kolaborasi bareng kreator atau affiliator untuk curi perhatian audiens

Untuk menarik perhatian calon pembeli, pertimbangkan bekerja sama dengan kreator untuk mempromosikan produk. Pilihlah kreator konten atau affiliator yang sesuai dengan produk.

“Kolaborasi dengan kreator dapat memberikan berbagai manfaat, seperti meningkatkan eksposur dan jangkauan penonton melalui followers kreator, serta meningkatkan efisiensi toko dengan biaya yang fleksibel,” jelas Rizky.

“Affiliator sangat berperan besar terhadap penjualan BeCare Detailing. Kami memberikan kebebasan kepada para affiliator untuk membuat konten video dalam mempromosikan produk kami. Kolaborasi bersama affiliator di ShopTokopedia menjadi kontributor terbesar penjualan online kami, yang mencapai 70% dari total penjualan online BeCare Detailing,” ungkap pemilik usaha produk perawatan interior dan eksterior kendaraan BeCare Detailing, Bramstio Setiawan.