Find Us On Social Media :

Bikin Foto Jadi Keren, Ini Dia Aplikasi Edit Foto Gratis di Smartphone

By Rafki Fachrizal, Jumat, 3 Agustus 2018 | 17:00 WIB

Sama seperti aplikasi lainnya, ketika selesai meng-edit selain dapat menyimpan langsung di perangkat pengguna juga bisa langsung membagikan hasil foto langsung ke Instagram, Facebook, Twitter, maupun media sosial lainnya.

  1. Cymera

Diurutan selanjutnya ada aplikasi keluaran SK Communication, yaitu Cymera. Umumnya, aplikasi ini lebih banyak memiliki pengguna wanita dibandingkan pria. Hal itu bisa terlihat dari sebagian besar fitur-fitur di aplikasi ini yang berhubungan dengan make up dan mempercantik obyek.

Beberapa fitur yang ada di aplikasi ini di antaranya filter, crop, instafit, efek blur, efek cermin dan dan make up. Ada juga fitur face filter yang berguna untuk menghilangkan jerawat dan noda. Tidak ketinggalan, aplikasi ini juga dilengkapi stiker AR (augmented reality) untuk mendukung pengguna menghasilkan foto yang kreatif.

Karena kepopuleran aplikasi ini di kalangan pengguna smartphone, membuat aplikasi Cymera telah mencapai jumlah unduhan sebesar 320 juta baik diperangkat iOS maupun Android sampai tahun 2018 ini.

  1. AirBrush

Mirip dengan aplikasi Cymera, Airbrush juga salah satu aplikasi yang cocok untuk meng-edit hasil foto selfie. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menghapus jerawat, memutihkan gigi, mencerahkan mata, merubah warna kulit, bahkan merubah bentuk tubuh menjadi lebih langsing.

Selain dilengkapi fitur HD editing-nya, AirBrush juga memungkinkan penggunanya untuk menambah efek dan tune foto dengan sentuhan artistik, indah dan juga terkesan dramatis. Oh ya, di AirBrush pengguna juga bisa menemui efek blur atau bokeh yang membuat hasil foto edit layaknya diambil menggunakan kamera DSLR.

  1. Photo Editor By Aviary

Aplikasi yang terakhir yaitu Photo Editor By Aviary. Aplikasi yang telah diakuisisi perusahaan Adobe ini merupakan aplikasi yang memiliki interface sederhana namun memiliki fitur edit foto yang lengkap.

Dilengkapi dengan lebih dari 20 tools, aplikasi ini mampu menghasilkan foto menjadi terlihat lebih indah. Tidak hanya toolsnya saja, aplikasi ini juga dilengkapi dengan efek-efek profesional, stiker, dan banyak frame.

Untuk yang tertarik membuat foto-foto meme seperti yang sering viral di media sosial, Aviary juga menyediakan fitur drawing tools yang memungkinkan pengguna menambahkan teks atau gambar dengan bentuk unik didalam foto.   

Lebih lanjut, meskipun aplikasi ini dapat diunduh dan digunakan secara gratis, namun untuk pengguna yang ingin mendapatkan fitur lebih dari aplikasi ini bisa meng-upgrade ke versi Pro.