Find Us On Social Media :

Situs atau Aplikasi Populer yang Pernah Diblokir di Indonesia

By Rafki Fachrizal, Kamis, 23 Agustus 2018 | 07:00 WIB

Sudah sejak lama Pemerintah Indonesia melalui Kemenkominfo sangat gencar dalam melakukan pemblokiran terhadap situs-situs yang mengindikasikan konten negatif didalamnya. Selain Kemenkominfo, pemblokiran juga biasanya dilakukan setelah mendapatkan pengaduan dari masyarakat umum yang melaporkan melalui platform penyaringan konten negatif, yaitu TRUST+Positif. 

BACA JUGA: 1.1.1.1, Aplikasi untuk membuka situs yang diblokir

Faktanya, dari pemblokiran situs-situs yang pernah dilakukan, konten bermuatan pornografi lebih banyak ditemui dibandingkan konten lain seperti judi online, radikalisme, dan penipuan. Melihat hal tersebut, berikut adalah beberapa situs-situs besar yang pernah terkena pemblokiran di Indonesia.

Reddit

Mirip dengan forum diskusi online lokal yaitu KasKus, Reddit merupakan situs untuk berbagi maupun bertukar berbagai infomasi antar sesama penggunanya. Lantaran pengguna diberikan kebebasan dalam membagikan informasi, hal ini banyak dimanfaatkan beberapa pengguna untuk membagikan konten negatif seperti pornografi.

Karena itu, Kemenkominfo memblokir dan memperingatkan situs Reddit untuk segera membenahi  platform-nya tersebut. Sayangnya, sejak pemblokiran tersebut situs Reddit masih belum dapat diakses hingga saat ini.

Vimeo

Sama dengan kasus Reddit yang harus diblokir karena banyaknya muatan berunsur pornografi, situs layanan berbagi video yang mirip dengan YouTube ini juga harus rela diblokir oleh Kemenkominfo. Sejak kehadirannya, Vimeo sendiri banyak dimanfaatkan para pembuat video profesional untuk membagikan hasil-hasil karya mereka.

Meskipun sudah mendapat teguran dan pihaknya berjanji akan menghapus muatan-muatan negatif tersebut, nyatanya Vimeo tidak cukup serius dalam menangani masalah ini dan menyebabkan situs masih belum bisa diakses hingga sekarang.

Netflix