Find Us On Social Media :

Inilah 12 Akuisisi Perusahaan Teknologi Paling Besar dan Bernilai

By Adam Rizal, Rabu, 31 Oktober 2018 | 06:00 WIB

IBM akuisisi Red Hat

Pabrikan hardware asal AS, IBM baru saja mengumumkan akuisisinya terhadap perusahaan piranti lunak terbuka, Red Hat sebesar 34 juta dollar AS.

Nilai tersebut menjadi yang terbesar untuk akuisisi perusahaan piranti lunak sepanjang sejarah.

Kendati demikian, akuisisi IBM terhadap Red Hat bukanlah yang terbesar untuk ukuran perusahaan teknologi.

Sejarah akuisisi terbesar perusahaan teknologi hingga saat ini masih dipegang oleh Dell saat mengakuisisi perusahaan storage data, EMC pada 2016.

Lantas, perusahaan teknologi mana saja yang mencatatkan sejarah akuisisi terbesar dalam satu dekade terakhir?

Berikut daftarnya seperti dikutip Gadgets Now :

1. Dell - EMC

Ilustrasi Dell-EMC

Diurutkan dari nilai, seperti yang disebutkan sebelumnya, kesepakatan bisnis antara Dell dan EMC masih menjadi yang terbesar dalam 10 tahun terakhir.

Pada September 2016, Dell resmi mengakuisisi EMC Corporation dengan nilai 67 miliar dollar AS. Akuisisi Dell terhadap EMC termasuk anak perusahaan VMware, RSA Security dan Pivotal.

2. Avago Technologies - Broadcom

Avago Technologie Ltd, secara sah meminang sang pesaing, Broadcom dengan tunai dan saham sebesar 37 miliar dollar AS pada tahun 2016. Setelah melebur, kedua perusahaan tersebut bernilai 77 miliar dollar AS. Broadcom sendiri merupakan perusahaan semikonduktor kenamaan yang berbasis di Singapura, di mana chip nya banyak diadopsi vendor smartphone sekelas Samsung dan Apple.