2. Remote Monitoring and Network Insights – Memberikan peringatan dan statistik aktual sehingga administrasi jaringan dapat mengantisipasi gangguan tanpa harus memantau dan melakukan troubleshooting dari satu tempat saja. Tampilan dari web browser, historical and real-time traffic dalam jaringan, at-a-glance analytics terkait top clients dan perangkat, termasuk uptime, kekuatan sinyal, durasi koneksi, dan lainnya. Built-in troubleshooting untuk mengidentifikasi masalah menggunakan firtur seperti Ping Test, Blink LED, RF Environment Scan, dan Rogue Access Point Detection.
3. Tremendous Scalability – Jangkauan tanpa gangguan dari satu situs ke situs lain tanpa batas di seluruh dunia; cocok untuk jaringan terdistribusi (seperti retail dan kantor cabang).
4. Rapid Deployment with Zero-touch Provisioning – Konfigurasi APS bahkan sebelum membuka kemasan, sehingga memungkinkan percepatan proses instalasi. Setelah pemasangan, APs Linksys secara otomatis terhubung dengan cloud melalui SSL dan dapat dikonfigurasi dari jauh, baik offline maupun online. Pengguna dapat mengatur jaringan dalam waktu singkat dan penggunaannya mudah.
5. Over-the-air Upgrades – Firmware terbarui secara otomatis.
6. Email and Test Push Notifications – Notifikasi pesan dan peringatan terkait konektivitas jaringan dan perangkat, serta pemulihan jaringan: power-loss, downtime, atau perubahan konfigurasi.
7. Extremly Easy to Use Management Portal – Sebuah dashboard yang berbasis pada browser yang intuitif dan responsif sehingga memungkinkan administrator IT untuk menyiapkan jaringan dari laptop, tablet, atau ponsel tanpa aplikasi.
8. Flexibility – Tanpa kunci, pelanggan dapat menggunakan interface lokal untuk mengelola APs Linksys ketika cloud tidak lagi diperlukan.
9. Multi-role Platfrom – Akun multi-manajemen memberi pengguna kemampuan untuk menentukan peran (owner, admin, viewer) dan menyediakan akses bagi key users dalam jaringan tertentu.
10. Exeptional Warranty Term ans Technical Support – Linksys melampaui forum dan email untuk memberi dukungan dan menawarkan 24/7 live customer support.
"Linksys Cloud Manager amat mudah dan intuitif untuk dinavigasi. Saya telah menggunakan Meraki, Cradlepoint, dan Aerohive sebelumnya, namun inilah yang paling mudah dikendalikan,” kata Michael Johnson, solution engineer untuk RCN Technologies, sebuah perusahaan layanan IT.
Kingsley mengatakan Linksys Cloud Manager didesain berdasarkan tujuan bisnis dan tantangan yang dihadapi oleh partner. "Linksys Cloud Manager mempermudah penyedia solusi IT untuk mengelola jaringan WiFi kliennya dari jauh dan meningkatkan pendapatan di pasar UKM," ucapnya.
Linksys Cloud Manager adalah solusi ideal untuk pengecer dan penyedia solusi IT yang ingin mengembangkan model layanan manajemen dan menghasilkan pendapatan yang baik.
“Saat menyelidiki kebutuhan UKM, kami segera menyadari kebutuhan mereka sama dengan perusahaan yang lebih besar, namun pasar tidak memilik sisem pengelolaan dengan harga terjangkau maupun sistem yang ramah.” kata Anthony Pham, senior product manager Linksys.
“Linksys Cloud Manager memenuhi kesempatan menawarkan layanan jaringan UKM cloud kelas bisnis sejati pada harga yang terjangkau.”
Linksys Indonesia menjual perangkat Access Point Linksys Business Wireless-AC 1200 dengan Cloud Manager senilai Rp3.3 juta. Harga yang terjangkau untuk para UKM di Indonesia.
Selain itu, ada perangkat Access Point Linksys Business Wireless-AC AC1750C. Sedangkan, Linksys Cloud Manager direncanakan tersedia di LAPAC2600C pada Desember 2018.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR