Delapan core ini terdiri dari dua core 2.2 GHz ARM Cortex-A75, dan enam core 2.0 GHz Cortex-A55. Terdapat juga GPU atau chippengolahan grafis PowerVR GM9946.
MediaTek turut memberikan dukungan kamera hingga resolusi maksimal 48MP atau kamera ganda dengan resolusi maksimal 24MP dan 16MP di Helio P90
Kurang Promosi
MediaTek memang terbilang sangat jarang untuk mempromosikan produk mereka, termasuk memberikan tanggapan dan penjelasan soal pandangan miring yang beredar sampai sekarang.
"Ini soal marketing bila dibandingkan dengan kompetitor. Kami berkomitmen untuk melakukan promosi lebih bagus dan sering untuk memberikan informasi soal MediaTek,” jelasnya.
Keunggulan Helio P70
MediaTek juga memiliki chipset unggulan yaitu Helio P70 yang saat ini sudah tersedia di Indonesia lewat ponsel Oppo F11 Pro, Vivo V15 dan Realme U1.
Sejumlah peningkatan disematkan MediaTek pada chipsetnya itu. Tidak saja performa CPU dan GPU, fitur kecerdasan buatan (AI) turut ditingkatkan. Selain itu, Helio P70 diklaim handal mendukung fotografi malam.
"Kami menanamkan 3 core ISP dan 2 core APU, sementara kompetitor masih 2 core ISP dan DSP. Ini membuat Helio P70 lebih powerful," papar Yen.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR