Update seluruh aplikasi yang ada Jika anda melihat ada perintah untuk segera memperbarui salah satu aplikasi yang terinstal di smartphone Anda, lakukanlah dengan segera.
Pasalnya pembaruan tersebut biasanya berisi sejumlah perbaikan bug yang juga dapat mengoptimalkan daya tahan baterai perangkat. Lakukanlah pembaruan aplikasi yang ada pada smartphone Anda secara berkala.
Meski hanya berupa update minor, sebaiknya jangan menunda-nunda pembaruan tersebut.
3. Wallpaper berwarna gelap
Pada smartphone dengan layar AMOLED, wallpaper hitam atau gelap dapat menghemat daya tahan baterai, karena layar tersebut hanya menggunakan energi baterai untuk menampilkan gambar dengan piksel yang berwarna.
Warna gelap tak membutuhkan daya yang besar sehingga daya tahan baterai akan lebih lama. Redupkan layar Layar ponsel memang menjadi salah satu bagian yang banyak memakan energi baterai.
Jika ingin daya tahan baterai jadi lebih lama, cobalah mengatur tingkat kecerahan layar pada level yang lebih rendah.
Meski pun ponsel memiliki fitur untuk mengatur tingkat kecerahan secara otomatis, seringkali pengaturan ini kurang akurat mendeteksi cahaya.
4. Matikan fitur lokasi
Bagi sebagian orang, fitur "lokasi" ini juga cukup mengganggu privasi. Pasalnya jika fitur ini diaktifkan, ponsel akan terus menerus mengirim detail lokasi secara rinci.
Di satu sisi, Fitur lokasi bisa membuat GPS lebih tepat dan akurat. Namun jika fitur ini terus menyala, akan dapat menguras baterai dengan cepat.
Pengguna Android dapat mematikan fitur ini melalui menu navigasi yang muncul jika layar diusap dari atas ke bawah.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR