Ketika seseorang mengklik iklan tersebut, mereka akan memiliki opsi untuk mendaftar. Dan jika mereka memenuhi syarat, mereka akan diundang untuk mengunduh aplikasi “Study from Facebook”.
Setelah diundang, calon pengguna akan menemukan aplikasi ini di Google Play Store.
Ketika setuju untuk mendaftar, maka calon pengguna bisa melihat deskripsi tentang cara kerja aplikasi ini dan informasi apa yang akan dibagikan dengan Facebook.
Baca Juga: Facebook Berani Berikan Gaji Rp115 Juta Perbulan untuk Anak Magang
“Kami juga memberi tahu pengguna di situs web Facebook dan di dalam deskripsi aplikasi di Play Store tentang informasi apa yang akan kami kumpulkan dan bagaimana informasi itu akan digunakan,” jelas Facebook.
Nantinya, setelah smartphone pengguna terhubung dengan aplikasi, pengguna akan mendapat notifikasi agar sesering mungkin mengirim data ke pihak Facebook lewat aplikasi ini.
Selain itu, pengguna juga memiliki kesempatan untuk meninjau informasi yang akan mereka bagikan dengan aplikasi ini.
Jika setelah menggunakan aplikasi ini pengguna merasa kurang nyaman, pengguna dapat meninggalkan program ini kapan saja dengan menghapus instalan aplikasi, serta memberi tahu Facebook bahwa ingin mengakhiri partisipasi dalam program tersebut.
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR