Tak ingin kalah dengan kamera mirrorless milik Canon yang diperuntukkan para vlogger G7 X III, Sony juga memperkenalkan kamera mirrorless terbarunya RX100 mark VII yang serba bisa.
Sony Seri RX100 memang dikenal sebagai jagoan kecil dari Sony yang memiliki banyak fungsi untuk berbagai kegiatan.
Sony RX100 VII menggunakan teknologi autofokus yang sama dengan mirrorless tertinggi Sony A9.
Kamera itu juga akan menjadi idaman para vlogger karena memiliki port eksternal untuk mic dan mampu menangkap 7 gambar sekaligus hanya sekali jepret!.
Seperti mirrorless full frame Sony, RX100 VII juga menggunakan sensor CMOS dengan prosesor BIONZ X.
Keunggulan lainnya, RX100 VII mampu memotret hingga 20 fps dengan mode auto fokus menyala dan tanpa ada blackout selama memotret.
Bahkan, ketika mengaktifkan mode single brust, RX100 VII dapat menangkap gambar dengan kecepatan 90 fps.
Sony juga megembangkan sistem auto fokus terbaru pada kamera mungil ini, RX100 VII diklaim mampu mengunci fokus subyek hanya dalam 0,02 detik saja seperti dikutip Engadget.
Selain memiliki konektor mic eksternal, RX100 VII mampu menjadi idaman para vlogger karena bentuknya yang kecil, hanya 101,6 mm x 58 mm x 42.8 mm dan bobot 302 gram sudah termasuk baterai dan memory card.
Tak hanya itu, RX100 VII juga mendukung merekam video secara portrait atau vertikal, sangat cocok untuk mengisi konten IGTV.
Sony akan meluncurkan RX100 VII pada Agustus 2019 mendatang dengan harga USD1.200 atau sekitar Rp16 jutaan.
Source | : | Engadget |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR