Garuda Indonesia Group, melalui anak usahanya, PT Aerojasa Cargo secara resmi meluncurkan layanan KirimAja.
Layanan itu adalah pengiriman barang berbasis aplikasi digital dengan jangkauan pengiriman barang ke sejumlah destinasi penerbangan yang dilayani Garuda Indonesia maupun Citilink.
"Pandemi Covid-19 menuntut kami untuk semakin adaptif dan kreatif," kata Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra dalam keterangan pers di Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta.
Irfan melihat perkembangan industri e-commerce dan akan munculnya tren baru pada masa new normal menjadi salah satu alasan. Sehingga, sektor logistik akan memiliki peran penting dalam menjembatani kebutuhan masyarakat.
"KirimAja akan didukung oleh business model berbasis komunitas. Masyarakat pun dapat bergabung dengan menjadi agen pengiriman melalui Sohib KirimAja," ujarnya.
Saat ini, Sohib KirimAja sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan dapat melayani pengiriman barang sampai tujuan pengiriman. Saat ini, aplikasi KirimAja sudah tersedia di seluruh platform mobile service, baik iOS maupun android.
Saat dicek di aplikasi Googgle Playstore, aplikasi KirimAja ini sudah diunduh lebih dari seribu kali. Aplikasi ini pun memperoleh bintang 4,8 dari masyarakat.
Meski demikian, pesaing dari Garuda Indonesia yaitu Lion Air diketahui telah lebih dulu meluncurkan layanan pengiriman barang berbasis aplikasi, yaitu Lion Parcel.
Aplikasi Lion Parcel sudah tersedia di Google Playstore dan agennya juga tersebar di beberapa titik.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR