Setelah Intel secara resmi mengumumkan kehadiran Intel Xeon W-1200 bersama prosesor Intel Core Generasi ke-10 yang Dilengkapi vPro, seperti yang InfoKomputer sampaikan di sini, vendor mainboard alias motherboard di dunia pun mulai menawarkan produk yang mendukung Intel Xeon W-1200 tersebut. Salah satunya adalah ASUS yang belum lama ini mengumumkan perihal kehadiran Pro WS W480-ACE. Selain mendukung prosesor yang ditujukan untuk workstation profesional kelas entry-level tersebut, ASUS juga melengkapi Pro WS W480-ACE dengan ASUS Control Center Express sehingga memudahkan departemen TI dalam memantau dan mengatur sistem yang menggunakannya.
Menggunakan chipset Intel W480, ASUS Pro WS W480-ACE juga mendukung prosesor desktop Intel Core Generasi ke-10. Intel Xeon W-1200 memang menyerupai Intel Core Generasi ke-10 varian dekstop dan sama-sama menggunakan soket LGA1200. Agar Pro WS W480-ACE mampu mendukung Intel Xeon W-1200 secara optimal, ASUS memasngkan power stage sebanyak 12+2 untuk memastikan suplai daya yang mumpuni.
Dari sisi memori utama, ASUS Pro WS W480-ACE menyediakan empat slot DIMM yang mendukung DDR4 sampai 128 GB. Meski secara default dukungan DDR4 dari Intel Xeon W-1200 maupun Intel Core Generasi ke-10 varian dekstop hanya sampai DDR4-2933, ASUS mengklaim Pro WS W480-ACE bisa meng-overclock-nya ke DDR4-4800.
Sementara, untuk slot ekspansinya, ASUS Pro WS W480-ACE menghadirkan 3 slot PCI-Express 3.0 x16 (x16 x8 x4) dan 2 slot PCI-Express 3.0 x1. Dengan ketiga slot PCI-Express 3.0 x16-nya itu, mainboard ini mendukung 3-Way CrossFireX. ASUS Pro WS W480-ACE juga menyediakan dua slot M.2 yang mendukung media simpan PCI-Express dengan form factor M.2.
Adapun untuk konektivitas ke sistem atau perangkat eksternal lain, ASUS Pro WS W480-ACE menghadirkan antara lain 2 porta LAN yang salah satunya mendukung kecepatan 2,5 gigabit (Ethernet 2,5 Gigabit), 2 porta Thunderbolt 3/USB 3.2 Gen 2 Type-C, dan 4 USB 3.2 Gen 2 Standard-A. Selain itu terdapat pula 1 porta DisplayPort 1.4 dan 1 porta HDMI 1.4b.
ASUS Control Center Express sendiri adalah peranti lunak pemantuan dan manajemen TI yang kompatibel dengan lebih dari seratus mainboard ASUS. Dengan ASUS Control Center Express, departemen TI atau administrator TI bisa dengan mudah memantau dan mengatur sistem yang menggunakan mainboard bersangkutan secara real-time. Tak hanya itu, ASUS Control Center Express juga diklaim memiliki antarmuka yang intuitif dengan dashboard yang pintar. Begitu pula dengan Floor Plan View yang inovatif, yang memungkinkan departemen TI atau administrator TI memvisualisasikan penyebaran semua workstation/PC untuk pemantauan yang lebih efisien dibandingkan tampilan daftar.
ASUS menyebutkan Pro WS W480-ACE telah tersedia di seluruh dunia. Namun, untuk harganya di Indonesia, silahkan Anda menghubungi ASUS Indonesia di commercial_id@asus.com.
KOMENTAR