Berikutnya, Zack coba menggores sisi bingkai tempat terpatrinya tombol daya dan volume. Alhasil, dalam sekali goresan, tombol daya nampak terlepas dari modul yang tertanam di sisi kanan bodi ponsel.
Zack melanjutkan mengikir bagian sisi bawah ponsel, di mana port USB dan lubang speaker berjajar. Hasilnya tak jauh berbeda, mudah saja bingkai itu terkelupas saat dikerik dengan pisau.
Ketika Zack membakar layar depan dengan korek api, terlihat ada sedikit bekas berbentuk lingkaran kecil yang tidak hilang.
Tes selanjutnya, Zack coba membengkokkan ponsel dengan tangan. Hasilnya Galaxy Note 20 Ultra masih dalam kondisi normal alias tidak bengkok dan patah.
Untuk melihat video "penyiksaan" Galaxy Note 20 Ultra yang dilakukan oleh Zack Nelson dari JerryRigEverything.
Berikut videonya:
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR