realme narzo 20 Pro resmi meluncur di Indonesia dengan penjualan perdana secara online mulai 11 November 2020. realme narzo 20 Pro hadir dalam kotak penjualan warna kuning yang juga sama dengan seri low-end dan mid-end sebelumnya. Selain unit smartphone, didalam kotak tersebut terdapat kelengkapan seperti 65W SuperDart Charge, kabel USB Type-C, buku panduan, kartu garansi, sim ejector dan case silikon untuk melindungi smartphone. Tidak dijumpai earphone dalam penjualan ini.
realme narzo 20 Pro hadir dalam dua pilihan warna yaitu White Knight (putih) dan Black Ninja (hitam). Warna White Knight yang kami tunjukkan ini memiliki gradasi warna sehingga terlihat lebih menarik. Bodi belakangnya juga akan terlihat huruf V jika terkena pantulan cahaya. Saat kami sentuh, terasa lapisan bodi belakangnya terbuat dari plastik yang diklaim mempunyai delapan tahap pelapisan mulai dari mencetak logonya hingga proses finishing untuk lapisan teratasnya.
Beralih ke layar, ukurannya 6,5 inci dengan resolusi FHD+ serta punya refresh rate 90Hz dengan sampling rate 120Hz yang memang ditujukan untuk kenyamanan gamer. Tidak disebutkan dukungan pelindung layarnya namun paket penjualan sudah menyertakan screen protector untuk perlindungan tambahan. Selain itu, dengan kamera depan bentuk punch-hole menjadikan rasio layar realme narzo 20 Pro ini lebih luas yaitu 90,5%.
Di bagian sisi kanan terdapat tombol Power yang juga berfungsi sebagai sensor fingerprint. Seperti biasa, desain tombol ini berbentuk agak cekung untuk kenyamanan dana akurasi yang lebih baik ketika mendeteksi jari. Di bagian kanan ada dua tombol volume dan diatasnya terdapat slot kartu yang terdiri dari dua kartu untuk SIM dan satu untuk kartu microSD. Dan di sisi bawah terdapat jack audio 3.5mm, lubang mikrofon, port USB type-C, dan speaker. Untuk sistem operasinya, digunakan Android 11 serta user interface realme UI version 1.0.
Hadir dalam satu varian kapasitas memori RAM 8 GB dan storage 128 GB dan menggunakan prosesor gaming MediaTek Helio G95, narzo 20 Pro unggulkan spesifikasi yang tangguh untuk gaming di kelas menengah. Dilengkapi dengan fitur menarik lain seperti baterai dengan dukungan 65W SuperDart Charge, 90Hz Ultra Smooth Display, quad camera 48MP, harga banderol Rp3.199.000 menjadikannya sebagai mid-range killer.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Dayu Akbar |
KOMENTAR