Twitter, menawarkan solusi bagi pengguna ingin membatasi konten-konten yang mengganggu.
Dengan mengubah akun menjadi mode privat, pengguna Twitter bisa lebih nyaman untuk berselancar di media sosial.
Dengan mengubah akun menjadi mode privat, maka tweet akun sudah tidak bisa dilihat secara publik. Tweet ini hanya akan terlihat oleh orang yang mengikuti akun privat tadi.
Selain itu, pengguna lain yang ingin mem-follow akun privat, mereka harus mengirimkan permintaan terlebih dulu. Pengguna akun privat ini bisa memilih apakah menyetujui atau menolaknya.
Berikut cara mengubah akun Twitter menjadi mode privat atau memiliki privasi, sebagaimana dikutip dari Ubergizmo.
Berikut Cara mengubah akun Twitter menjadi akun privat lewat PC desktop atau Laptop:
Buka Twitter.com dan login akun
Klik Selengkapnya di sidebar sebelah kiri
Klik Pengaturan dan Privasi
Pilih Akun Anda, kemudian klik Informasi Akun
Klik Tweet Dilindungi
Centang Lindungi Tweet Anda
Bagi pengguna smartphone, berikut cara mengubah akun Twitter menjadi akun privat lewat smartphone:
Buka aplikasi Twitter dan login akun
Klik foto profil di pojok kiri atas
Pilih Pengaturan dan Privasi
Klik Privasi dan Keamanan
Klik Lindungi Tweet Anda
Source | : | Ubergizmo |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Cakrawala |
KOMENTAR