Spotify telah meluncurkan paket berlangganan yang bernama Premium Mini di Indonesia beberapa waktu lalu, seperti yang InfoKomputer sampaikan di sini. Paket Premium Mini Spotify ini menawarkan harga yang lebih terjangkau dari paket Premium Individual yang reguler, tetapi tentunya memiliki keterbatasan seperti khusus smartphone. Namun, dibandingkan yang gratis, pengguna Spotify dengan paket Premium Mini bisa mendengar lagu-lagu yang diinginkannya secara lebih mudah. Spotify mengklaim paket Premium Mini dirancang untuk memberikan jumlah kontrol yang pas dan memungkinkan akses yang lebih luas bagi masyarakat Indonesia.
Nah, hari ini Spotify menyampaikan bahwa paket Premium Mini akan menggantikan paket Premium Individual Harian maupun Mingguan. Adapun harga dari paket Premium Mini Spotify adalah Rp2.500 untuk satu hari dan Rp9.500 untuk satu minggu. Sementera, harga paket Premium Individual yang reguler adalah Rp4.990 untuk satu hari dan Rp16.500 untuk satu minggu. Spotify pun mengemukakan lima hal yang menjadi unggulan dari paket Premium Mini yang baru diluncurkannya di tanah air tersebut. Namun, kelima keunggulan yang dimaksud adalah bila dibandingkan dengan yang gratis. Kelima keunggulan itu adalah seperti berikut.
1. Nikmati Musik di Smartphone tanpa Iklan dan Bebas Lewati Lagu
Paket Premium Mini diyakini Spotify cocok untuk pengguna smartphone yang ingin menikmati berbagai lagu di Spotify tanpa iklan, tetapi belum tertarik untuk berlangganan paket bulanan. Spotify menegaskan paket Premium Mini memiliki kombinasi harga dan kontrol yang pas sehingga para pengguna bisa memiliki akses individu bebas iklan ke lebih dari 70 juta trek dan 2,2 juta judul podcast dengan harga yang lebih terjangkau.
2. Tidak Mesti Memiliki Kartu Kredit
Spotify menyebutkan telah memperluas opsi pembayaran untuk memudahkan orang-orang menikmati paket Premium — dalam hal ini Premium Mini — di mana pun dan kapan pun. Selain menggunakan kartu kredit, para pengguna dapat memilih untuk melakukan pembayaran melalui dompet digital seperti DANA, OVO, GoPay, atau pulsa telepon Telkomsel, XL, Indosat, Tri, dan Smartfren.
3. Unduh dan Putar Sampai 30 Lagu Secara Luring
Meski tidak mendukung jumlah sebanyak paket Premium Individual yang reguler, Spotify mengklaim paket Premium Mini juga memungkinkan para pengguna untuk mengunduh dan memutar sampai 30 lagu secara luring pada satu perangkat seluler. Sekadar informasi, paker Premium Individual yang reguler tidak memiliki kertebatasan sampai 30 lagu.
4. Nikmati Fleksibilitas Terbaik
Spotify menekankan pilihan Paket Premium Mini yang harian maupun mingguan. Pasalnya, opsi tersebut memberikan fleksibilitas yang bisa memenuhi berbagai kebiasaan mendengarkan para pengguna. Jadi, misalnya ketika mendengarkan musik hanya untuk berolahraga yang tidak tiap hari, penggguna bisa berlangganan Paket Premium Mini yang harian — hanya berlangganan pada hari pengguna berolahraga — sehingga bisa lebih hemat.
5. Berbagi Pengalaman Mendengarkan dengan Lima Teman pada Saat Bersamaan
Melalui Spotify Group Session Beta dan Spotify Connect, Spotify menyebutkan para pengguna Spotify Premium di seluruh dunia bisa mendengarkan playlist atau podcast yang sama secara bersamaan. Spotify pun menghadirkan fitur tersebut pada paket Premium Mini. Pengguna paket Premium Mini bisa melakukannya sampai lima orang teman.
Sementara, untuk perbedaan paket Premium Mini Spotify dengan paket Premium Individual Spotify, Anda bisa melihat Tabel 1.
KOMENTAR