HP Indigo 35K Digital Press, salah satu inovasi terkini dari HP Indigo yang ketersediaan komersialnya disampaikan beberapa waktu lalu.
HP Inc belum lama ini menyampaikan kehadiran aneka inovasi terkini dari lini Indigo-nya di dunia. Penyampaian kehadiran aneka inovasi terkini dari lini digital printing HP yang menawarkan pencetakan dengan kecepatan dan volume tinggi itu, dilakukan pada Dscoop Edge Fusion 2021 yang berlangsung secara virtual seperti banyak acara lainnya. Dscoop sendiri merupakan komunitas pencetakan dan desain digital global. HP mengeklaim aneka inovasi terkini yang dihadirkannya untuk lini Indigo adalah demi mendukung momentum, pertumbuhan, dan transformasi digital layanan pencetakan.
“Terlepas dari tantangan yang muncul selama satu tahun terakhir, para pengguna HP Indigo terus memimpin transformasi dalam industri seni grafis. Divisi Riset dan Pengembangan kami terus memenuhi janji kami untuk menghasilkan beragam produk, solusi, dan kapabilitas baru untuk mendukung pertumbuhan pelanggan kami,” ujar Haim Levit (Vice President and General Manager HP Indigo).
HP menambahkan bahwa sampai sekitar Juni lalu, berdasarkan portofolio teknologi baru yang diumumkan pada Maret 2020 silam, terdapat lebih dari 125 mesin cetak digital Indigo baru yang telah terpasang. HP Indigo 100K Digital Press menjadi pemimpin dengan lebih dari 30 unit terpasang. HP Indigo 100K Digital Press sendiri dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan perusahaan yang bergerak pada pencetakan offest, seperti yang InfoKomputer sampaikan di sini.
Sementara, untuk serangkaian inovasi terkini dari lini Indigo yang disampaikan oleh HP, beberapa di antaranya bisa dilihat berikut ini. Terdapat pula inovasi yang sudah diberitakan oleh InfoKomputer sebelumnya.
Automatic Alert Agent 2.0 (AAA 2.0) untuk HP Indigo Series 4 (HP Indigo 12000 dan 15K). Sistem pemeriksaan inline ini memindai setiap lembar yang dicetak dan membandingkannya dengan referensi digitalnya untuk mengidentifikasi cacat cetak. AAA 2.0 akan secara otomatis mengalihkan lembaran yang rusak ke memo dan mencetaknya kembali.
Fine Line RIP terbaru yang memberikan kemampuan pencetakan HD yang lebih baik. Infrastruktur RIP dan komputasi mesin cetak digital baru ini menghadirkan kemampuan lebih baik untuk pencetakan teks yang padat dan kecil, serta garis-garis tipis.
Ragam kapabilitas baru pada HP Indigo 100K, termasuk Automatic Pallet Replacement (APR) yang memungkinkan dilakukannya pencetakan secara terus menerus dan penumpukan tanpa henti.
HP Indigo 6P Digital Press yang merupakan mesin cetak digital narrow-web yang didedikasikan untuk keperluan foto dan penerbitan. HP Indigo 6P Digital Press memperluas kemampuan Indigo 6800p dengan serangkaian inovasi yang difokuskan untuk produktivitas dan keserbagunaan.
HP Indigo Certified Pre-Owned yang menawarkan peluang baru untuk memperoleh HP Indigo, termasuk dengan format B2, seperti yang InfoKomputer beritakan di sini.
Value packs dan berbagai pilihan tersedia untuk pelanggan komersial HP Indigo, seperti paket HP Indigo 15K untuk mesin cetak HP Indigo 12000 serta ketersediaan color station ke-5 untuk HP Indigo 7eco Digital Press.
HP Indigo 35K Digital Press tersedia secara komersial. HP Indigo 35K Digital Press ditujukan untuk produksi karton lipat bernilai tinggi. Mesin cetak digital baru ini menghadirkan warna premium dan kualitas cetak dengan produktivitas lebih tinggi.
Spot Master untuk HP Indigo 25K dan HP Indigo 35K. Spot Master — solusi automasi warna — yang dimaksud menggunakan algoritme baru untuk pencocokan warna secara cepat dan akurat.
HP Indigo Secure yang merupakan rangkaian solusi keamanan dan perlindungan merek. HP Indigo Secure membantu penyedia layanan cetak untuk melindungi pelanggan mereka dari pemalsuan dan ancaman lainnya.
Ragam aplikasi baru dari HP PrintOS untuk peningkatan efisiensi produksi, seperti PrintOS Learn dan PrintOS Supplies Inventory. PrintOS Learn memberikan pengalaman pembelajaran hibrida yang antara lain menggabungkan kursus virtual dan pelatihan tatap muka, sedangkan PrintOS Supplies Inventory memungkinkan pelanggan mempertahankan keoptimalan HP Supplies yang dimiliki.
KOMENTAR