ASUS kemarin mengumumkan perihal kehadiran ASUS Online Store di Indonesia. ASUS menyebutkan bahwa toko daringnya itu merupakan portal pembelian produk ASUS yang terintegrasi langsung dengan situs resmi ASUS Indonesia. Dengan kehadiran ASUS Online Store di tanah air, masyarakat Indonesia bisa membeli secara langsung aneka produk ASUS, bukan lagi sekadar mendapatkan informasi, ketika "mendatangi" situs www.asus.com/id. Tak hanya itu, ASUS juga menawarkan sejumlah promosi sehubungan kehadiran ASUS Online Store di Indonesia. Namun, promosi itu ditawarkan mulai 14 Juli alias esok hari sejalan dengan kehadiran secara resmi ASUS Online Store bersangkutan.
“ASUS Online Store merupakan komitmen kami dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia. Kini seluruh masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke dapat membeli produk-produk ASUS dengan mudah dan nyaman,” ujar Jimmy Lin (ASUS Regional Director Southeast Asia). “Tidak hanya itu, ASUS Online Store hadir dengan layanan yang akan memanjakan masyarakat Indonesia, seperti potongan harga khusus, gratis pengiriman dengan asuransi ke seluruh pelosok Tanah Air, program cicilan dengan bunga 0%, serta garansi ekstra selama tiga bulan. Jangan lupa pula untuk mengikuti berbagai promo eksklusif di ASUS Online Store,” tambahnya.
Bagi masyarakat Indonesia yang ingin membeli dari ASUS Online Store, setelah melihat informasi produk yang ingin dipilih pada laman produk tesebut di situs resmi ASUS Indonesia, mereka bisa mengeklik tombol [Beli] untuk masuk ke laman pembelian. Namun, saat InfoKomputer coba hari ini, tidak semua laman produk memiliki tombol yang dimaksud. Dengan kata lain, setidaknya saat dibuatnya tulisan ini, tidak semua produk ASUS bisa dibeli dengan metode baru tersebut.
Adapun untuk promosi yang dikedepankan ASUS sehubungan kehadiran ASUS Online Store di Indonesia adalah flash sale dan potongan harga alias diskon. Program flash sale di ASUS Online Store akan berlangsung mulai dari 14 sampai 16 Juli 2021 dan menawarkan harga khusus untuk berbagai lini produk seperti VivoBook, ZenBook, TUF Gaming, dan ROG. Sementara, untuk potongan harga, juga akan berlangsung mulai dari 14 sampai 16 Juli 2021 dengan potongan harga sebesar Rp250.000 untuk pembelian laptop di ASUS Online Store seharga minimal Rp5.000.000. Tentunya syarat dan ketentuan berlaku.
KOMENTAR