HP itu memiliki dimensi bodi 161,8 x 75,3 x 8,9 mm dengan bobot 190 gram. Redmi Note 10 5G versi China mengusung chipset MediaTek Dimensity 700 5G yang dipadu dengan dua opsi RAM, 4 dan 6 GB. Sementara memori internal, tersedia dalam dua pilihan 64 atau 128 GB.
Untuk kamera, HP itu memiliki tiga sensor kamera di bagian belakang yang terdiri dari kamera wide 48 MP, makro 2 MP, dan kamera depth 2 MP. Di sisi depan terdapat kamera selfie beresolusi 8 MP. HP itu dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh yang didukung fast charging 18 watt. Untuk koneksivitas 5G, Redmi Note 10 5G mendukung pita (band) 1, 3, 7, 8, 20, 28, 38, 40, 41, 66, 77, 78 SA/NSA.
Belum diketahui pasti apakah Redmi Note 10 5G yang akan diboyong Xiaomi ke Indonesia akan sama persis dengan versi global atau tidak.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR