Akhirnya Oppo meluncurkan flagship Oppo Find X5 series di dunia dengan spesifikasi gahar. HP itu terdiri dari dua varian yaitu
Oppo Find X5 dan Find X5 Pro yang sama-sama mengusung kamera Hasselblad dan chip NPU MariSilicon X.
Oppo Find X5
Oppo Find X5 edisi reguler mengusung layar OLED 6,55 inch dengan resolusi 1080 x 2400 pixel dengan refresh rate 120Hz.
HP itu memiliki bodi belakang dengan matte glass dan bingkai yang tahan sidik jari serta mendapatkan perlindungan ekstra dari Gorilla Glass Victus. HP itu mengusung chipset Snapdragon 888, RAM 8GB dan memori internal 256GB. HP itu juga menjalankan ColorOS 12.1 berbasis Android 12 yang membawa banyak peningkatan visual dan privasi, serta fitur Multi-Screen Connect.
Untuk fotografi, Oppo Find X5 menawarkan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP dan kamera ultra-wide 50 MP dengan sensor Sony IMX766, serta kamera telephoto 13 MP. Di bagian depan terdapat kamera 32 MP untuk selfie yang menggunakan sensor IMX615.
Oppo turut menyertakan chip MariSilicon X yang merupakan neural processing unit (NPU) untuk memproses gambar. Tidak lupa fitur Hasselblad Natural Color Callibration, sama seperti yang ada di versi Pro-nya.
HP itu mengusung baterai 4.800 mAh untuk mendukung kinerja Oppo Find X5, lengkap dengan pengisian cepat SuperVOOC 80W. Ada juga fitur wireless charging AirVOOC 30W. Oppo Find X5 memiliki sistem pendinginan multi-tier termasuk vapor chamber berukuran ekstra besar. Sayangnya, ponsel ini tidak memiliki rating IP untuk ketahanan terhadap air dan debu.
Oppo Find X5 hadir dalam warna Black dan White dan sudah dapat dipesan di Eropa dengan harga 999 Euro (Rp 16 jutaan) untuk varian 8GB/256GB.
Oppo Find X5 Pro
Oppo Find X5 Pro adalah varian HP yang jauh lebih powerful. HP itu memberikan banyak peningkatan dari sisi fotografi. Sama seperti pendahulunya, Oppo Find X5 Pro memiliki kamera utama 50 MP dan kamera ultra-wide 50 MP yang menggunakan sensor Sony IMX766.
KOMENTAR