Asa mendigitalisasi seluruh proses pengaturan Sumber Daya Manusia (SDM), PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (Chandra Asri) resmi bermitra dengan Darwinbox, penyedia teknologi pengelola SDM.
Sebagai perusahaan petrokimia yang telah memiliki rekam jejak selama hampir 30 tahun, memiliki operasional SDM dengan jumlah lebih dari 2.000 orang, tentu menjadi langkah penting bagi Chandra Asri.
Sesuai dengan visi mereka dan untuk menyambut Society 5.0, Chandra Asri telah mengembangkan rencana transformasi digital sepanjang lima tahun untuk menciptakan ekosistem digital yang holistik.
“Karena tujuan kami futuristis, kami juga harus menggandeng mitra yang juga berfokus ke masa depan,” ujar Andre Khor, Chief Financial Officer Chandra Asri.
“Pada perusahaan yang berbasis teknologi modern, sederhana, cepat, dan terhubung adalah kunci untuk mencapai keunggulan operasional, pertumbuhan bisnis, dan efisiensi biaya sembari meningkatkan kualitas pengalaman pengguna (UX),” tambah Andre.
Sementara itu, Suryandi, Human Resources and Corporate Affairs Director Chandra Asri mengungkapkan bahwa tim SDM Chandra Asri akan menggunakan Darwinbox sebagai sebuah 'aplikasi super'.
“Teknologi Darwinbox juga memungkinkan karyawan Chandra Asri untuk tetap terhubung di mana saja dan kapan saja, sehingga mereka dapat mengakses semua proses terkait SDM menggunakan satu aplikasi,” tutur Suryandi.
Semua proses kerja SDM akan dikelola menggunakan Darwinbox, dari proses rekrutmen hingga pengunduran diri. Karyawan Chandra Asri dapat mengakses dan mengelola data pribadi mereka, melonggarkan beban kerja administrator SDM. Selain itu, karyawan Chandra Asri juga akan memiliki visibilitas yang lebih luas untuk melacak data mereka sendiri, termasuk pengajuan absen, cuti, dan pengembalian biaya kerja yang dapat disetujui oleh manajer kapan saja.
Bagian HR Helpdesk juga menyediakan dukungan kepada setiap karyawan Chandra Asri yang memiliki pertanyaan atau memerlukan bantuan, sementara modul seperti Onboarding, Recognition, dan jejaring sosial 'Vibe' akan memperkuat hubungan antara karyawan.
Secara keseluruhan, platform SDM terintegrasi tersebut akan memungkinkan kolaborasi yang lebih baik, mendorong produktivitas karyawan lebih tinggi, serta pengalaman bekerja yang lebih baik bagi karyawan dan calon pekerja.
Saat ini Darwinbox telah melayani lebih dari 650 perusahaan, 1,5 juta karyawan di 90 negara, termasuk perusahaan Indonesia yang terkemuka dan berkembang pesat seperti Tokopedia, Kopi Kenangan, Mitra Adiperkasa, Indorama, Chandra Asri (Barito Pacific Group), Sari Roti (Salim Group) Protelindo (Djarum Group), Pyridam Farma, Gunung Raja Paksi (GRP), Astra Life, Bina Karya Prima, dan STP Tower.
Baca Juga: Huawei Kembali jadi Pengampu Kelas AI di Kelas Kecerdasan Digital
Penulis | : | Indah PM |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR