Platform berbagi video berdurasi pendek TikTok menghadirkan filter terbaru Rotoscope. Filter Rotoscope bekerja dengan mengubah objek (wajah dan tubuh) bergerak dari pengguna yang ditangkap kamera TikTok menjadi animasi.
Rotoscope sendiri merupakan salah satu teknik animasi dengan cara menjiplak gerakan langsung (live-action) pengguna dan mengubahnya menjadi video animasi.
Dengan filter Rotoscope, pengguna bisa membuat video animasi dari gerakan tubuhnya. Hebatnya, filter Rotoscope juga menghadirkan dengan perubahan warna. Jadi saat tubuh digerakkan, animasi bakal muncul di layar TikTok berikut dengan perubahan warnanya.
Berikut cara menambahkan filter Rotoscope:
Buka aplikasi TikTok di ponsel Anda
Kemudian, ketuk ikon kaca pembesar untuk mulai mencari filter Rotoscope
Di kolom pencarian, masukkan kata “Rotoscope”
Di halaman pencarian pada bagian “Efek”, bakal muncul ikon dari filter Rotoscope
Klik ikon tersebut, lalu pilih opsi “Tambahkan ke Favorit” untuk menambahkan filter Rotoscope
Bila langsung ingin membuat video dengan filter Rotoscope tanpa menyimpannya di koleksi, bisa klik opsi “Coba efek ini”
Setelah ditambahkan ke koleksi filter, klik ikon tambah untuk mulai membuat video
Setelah kamera TikTok terbuka, klik opsi “Efek” dan pilih opsi “Favorit” untuk menggunakan filter Rotoscope yang tadi telah ditambahkan dan disimpan.
Kini, Anda bisa mulai membuat video TikTok dengan filter Rotoscope. Sementara itu, cara menggunakan filter Rotoscope dapat dilakukan dengan menekan tombol rekam dan menganggukan kepala untuk mulai mengaktifkan animasinya.
Bila telah bosan dengan filter Rotoscope, Anda bisa juga menghapusnya dari koleksi filter Tiktok dengan cara sebagai berikut:
Cara menghapus filter Rotoscope:
Pada opsi “Efek” di kamera TikTok, buka opsi “Favorit”
Kemudian, pilih filter Rotoscope yang tadi telah ditambahkan
Terakhir, klik ikon opsi “Favorit” warna merah untuk menghapus filter Rotoscope
Cara di atas dijajal pada aplikasi TikTok di iPhone dengan versi sistem operasi iOS 15.4. Beda versi sistem operasi, mungkin beda juga letak opsinya. Itulah cara menambahkan dan menghapus filter Rotoscope di TikTok, selamat mencoba.
KOMENTAR