Beberapa hari lalu di Jakarta, OPPO secara resmi meluncurkan smartphone barunya, OPPO A96, di tanah air. OPPO mengeklaim smartphone barunya itu menawarkan sejumlah fitur yang merupakan jawaban atas kebutuhan konsumen OPPO di tanah air. Menurut OPPO, konsumennya di Indonesia memebutuhkan smartphone dengan fitur seperti ketahanan terhadap debu dan air, memori yang besar, serta layar dengan refresh rate yang relatif tinggi. Tak hanya menawarkan fitur-fitur yang dimaksud, OPPO A96 juga hadir dengan OPPO Glow seperti OPPO A95 yang merupakan pendahulunya dan kapasitas baterai yang besar yang merupakan ciri khas OPPO seri A.
“OPPO A96 resmi meluncur hari ini dengan membawa berbagai keunggulan yang menjadi jawaban atas kebutuhan konsumen kami di Indonesia yakni perangkat dengan standar perlindungan tinggi bersertifikasi IPX4 dan IP5X, performa terbaik dengan prosesor terbaru Snapdragon 680 dan RAM 8GB dilengkapi teknologi ekspansi RAM, layar 90Hz dengan teknologi flagship adaptive refresh rate pengembangan internal OPPO dan penyimpanan internal besar 256GB dengan dukungan perluasan microSD hingga 1TB. Kesemua kecanggihan teknologi pada A96 ini dibanderol dengan harga Rp4,299 juta saja,” ujar Aryo Meidianto A (PR Manager OPPO Indonesia).
OPPO menyebutkan OPPO A96 memiliki IP rating berupa IPX4 dan IP5X. IPX4 menunjukkan bahwa OPPO A96 memiliki ketahanan terhadap cipratan air, sedangkan IP5X menunjukkan OPPO A96 memiliki ketahanan terhadap debu. Adapun OPPO Glow merupakan desain yang tidak hanya gaya melainkan juga melindungi dari goresan dan sidik jari. Lebih lengkapnya mengenai ketahanan terhadap debu dan air, OPPO Glow, serta sejumlah fitur OPPO A96 lainnya bisa dilihat di sini.
Sementara, untuk memorinya, OPPO A96 hadir dengan memori utama 8 GB dan media simpan internal 256 GB. OPPO menyebutkan bahwa OPPO A96 merupakan smartphone seri A-nya yang pertama kali dilengkapi dengan media simpan internal sebesar 256 GB. Tedapat pula dukungan terhadap kartu micro-SD sampai 1 TB bila membutuhkan kapasitas tambahan. Seperti yang ditawarkan beberapa smartphone lainnya, memori utama OPPO A96 yang 8 GB juga bisa ditambah "kapasitasnya" sampai menjadi 13 GB memanfaatkan media simpan.
SoC-nya sendiri, OPPO A96 menggunakan Qualcomm Snapdragon 680. Dibandingkan Qualcomm Snapdragon 662 yang digunakan OPPO A95, Qualcomm Snapdragon 680 yang digunakan OPPO A96 menawarkan peningkatan kinerja. Meski CPU-nya berbasis Arm Cortex yang sama dan GPU-nya berbasis Qualcomm Adreno yang sama, CPU dan GPU dari Qualcomm Snapdragon 680 memiliki frekuensi kerja maksimum alias clock maksimum yang lebih tinggi dari abangnya itu. Qualcomm Snapdragon 680 hadir dengan CPU yang mengandung quad core Kryo 265 Gold (berbasiskan Cortex-A73) sampai 2,4 GHz dan quad core Kryo 265 Silver (berbasiskan Cortex-A53) sampai 1,9 GHz serta GPU berupa Adreno 610 sampai 1,1 GHz.
Adapun layar OPPO A96 yang berukuran 6,59 inci memiliki resolusi 2.412 x 1.080 piksel dan refresh rate sampai 90 Hz. Terdapat pula adaptive refresh rate yang bisa secara otomatis menyesuaikan refresh rate yang digunakan sesuai kebiasaan pengguna; tidak selalu menggunakan 90 Hz, bisa lebih rendah seperti 60 Hz untuk penggunaan tertentu. Refresh rate yang lebih rendah sewajarnya menghemat pemakaian energi. Layar tersebut pun mendukung color gamut yang luas. OPPO mengeklaim OPPO A96 mendukung color gamut yang sebesar 95% NTSC.
Perihal baterainya, OPPO A96 memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh seperti beberapa smartphone OPPO seri A lainnya. OPPO menyebutkan dengan baterainya itu, OPPO A96 bisa bertahan seharian tanpa perlu diisi ulang energinya. Selain itu, OPPO A96 juga mendukung 33W SUPERVOOC untuk pengisian ulang energi baterai yang cepat. Dengan 33W SUPERVOOC, OPPO A96 bisa diisi ulang energi baterainya sampai kapasitas 55% hanya dalam waktu 30 menit.
Smartphone dengan dua kamera belakang — kamera utama 50 MP dan kamera kedalaman 2 MP — serta satu kamera depan 16 MP ini ditawarkan dengan dua pilihan warna, yakni Starry Black dan Pearl Pink. Sudah bisa di-preorder sampai tanggal 15 April 2022, baik secara daring melalui OPPO Store yang terdapat pada smartphone OPPO dan OPPO Official Store di sejumlah e-commerce terkemuka di tanah air maupun secara luring melalui jaringan OPPO Store dan toko-toko lain yang menjual smartphone OPPO, OPPO A96 ditawarkan dengan harga Rp4.299.000. Selama masa preorder, pembeli yang memesan bisa mendapatkan bonus tertentu, seperti A96 Sound Box Bluetooth Speaker senilai Rp599.000 dan potongan harga sebesar Rp300.000 untuk pembelian bundling dengan OPPO Watch Free. Tentunya syarat dan ketentuan berlaku.
KOMENTAR