Kamera IP ini juga memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi objek manusia dan hewan peliharaan melalui teknologi berbasis AI. Dengan teknologi AI-Powered Human & Pet Detection ini, secara otomatis EZVIZ C6 bisa membedakan mana benda bergerak seperti hewan peliharaan dan anak-anak serta benda tidak bergerak. Fitur ini bekerja dengan mendeteksi gerakan pada hewan peliharaan atau anak-anak, kemudian baru bisa membedakan benda dan makhluk hidup.
Selain mendeteksi gambar, EZVIZ C6 juga memiliki fitur Voice Activity Detection yang dapat mendeteksi berbagai suara. Hebatnya lagi, dengan fitur 10-Meter Sound Pick-Up kamera IP ini dapat menangkap suara hingga jarak 10 meter.
EZVIZ C6 juga bisa digunakan untuk melakukan komunikasi dua arah. Dengan fitur noise-cancelling dual-mic setup, suara akan terdengar lebih jelas karena mampu meredam suara bising di sekitar.
Aplikasi EZVIZ sendiri juga memiliki banyak fitur dan pengaturan, diantaranya notifikasi saat mendeteksi pergerakan, atau fitur Waving-Hand Recognition & Control yang memungkinkan Anda melakukan panggilan video melalui aplikasi tersebut. Tentunya fitur Waving-Hand Recognition & Control ini sangat membantu keluarga pengguna yang kurang update tentang teknologi dan tidak menggunakan smartphone, misalnya anak-anak dan orang manula.
Harga
EZVIZ C6 dapat dibeli secara online di EZVIZ Official Store Tokopedia, Shopee, atau EZVIZ Store terdekat dengan harga Rp1.249.000. Untuk informasi lebih lanjut tentang EZVIZ C6 bisa dilihat di situs resmi EZVIZ , follow @ezviz.idn di Instagram, atau buka halaman Facebook EZVIZ.
Penulis | : | Dayu Akbar |
Editor | : | Dayu Akbar |
KOMENTAR