Apple sedang mengembangkan perangkat laptop terbarunya yang mengusung layar OLED 13,3 inci pada 2024. Panel OLED terbaru Apple itu bakal mempunyai kecepatan refresh rate sehingga lebih efisiensi.
Salah satu analis industri CEO Display Supply Chain Consultants mengatakan MacBook OLED 13,3 Inci akan meluncur di pasar bersamaan dengan iPad pada 2024.
“Apple akan meluncurkan notebook OLED 13,3” pada 2024, selain OLED 11” dan iPad Pro 12,9”. Kemungkinan akan berupa MacBook Air, tetapi juga berpotensi menjadi MacBook, MacBook Pro atau kategori baru,” ujar Young seperti dikutip GSMArena.
Young mengatakan Apple akan memperkenalkan kategori MacBook baru, MacBook Air dan MacBook Pro. iPad Pro 11 inci dan iPad 12,9 inci akan menggunakan layar OLED yang didukung teknologi layar yang disebut dengan tandem stack.
Teknologi ini diprediksi dapat meningkatkan daya tahan panel sekaligus mengurangi konsumsi daya hingga 30 persen.
Sebelumnya, laptop Apple menguusng layar OLED yaitu MacBook Pro 14 inci dan MacBook Pro 16 inci. Saat ini, perangkat tersebut menjadi satu-satunya laptop Apple dengan layar OLED yang disebut sebagai ‘Liquid Retina XDR’.
Berdasarkan laporan tersebut, Apple juga berencana untuk menghadirkan MacBook 12 inci yang lebih kecil.
Chipset M2 Pro dan M2 Max Apple diprediksi mulai diproduksi secara massal pada akhir tahun 2022 oleh TSMC.
Sedangkan untuk perangkat MacBook Pro 14 inci dan MacBook Pro 16 inci yang diperbarui kemungkinan akan tiba di pasaran pada awal tahun 2023 mendatang.
KOMENTAR