Di tengah kesibukan menyusun skripsi, Patricia mengikuti program #JuaraAndroid dan mendalami berbagai materi pembelajaran baru, seperti work manager dalam Android. Selain itu, yang tidak kalah penting menurut Patricia adalah dukungan dari Google dan komunitas developer yang memudahkan pencarian informasi dan menyelesaikan berbagai masalah yang ia temukan.
“Tidak hanya pembelajaran secara teori, namun banyak materi lain yang disediakan dengan studi kasus dan codelab yang membantu proses pengembangan aplikasi, semudah mengikuti instruksi dan langkah-langkah yang disediakan,” jelas Patricia.
Patricia juga menjelaskan bahwa saat ia memilik pertanyaan atau menghadapi kesulitan, ada platform diskusi yang memungkinkan peserta saling bertanya dan membantu satu sama lain.
Patricia kini telah menempuh pendidikan double degree di Kalbis Institute dan Nanjing Xiaozhuang University, dan masih aktif untuk mengasah keterampilannya lebih dalam terkait Android.
Melihat Potensi Masa Depan Android
Sementara itu, Brian Catraguna semakin tertarik mendalami Android ketika dirinya mengikuti program Bangkit Academy di tahun 2021. Brian sebenarnya sudah cukup familiar dengan platform Android. Namun menurut Brian, program #JuaraAndroid memberinya kesempatan yang luas untuk mengasah kreativitas dalam membuat berbagai user interface yang berguna pagi para pengguna.
Dengan mempelajari Android, Brian mengatakan, banyak peluang di masa depan yang terbuka untuk dirinya. Brian melihat platform Android yang banyak digunakan oleh konsumen saat ini memiliki banyak potensi untuk terus dikembangkan. Bahkan, menurutnya, mereka yang tertarik untuk terjun ke bidang software engineering, pemrograman Android merupakan salah satu keahlian yang banyak dicari.
Sama seperti peserta lainnya, Brian dihadapi dengan berbagai tantangan saat mengikuti program karena memang prosesnya yang intensif dan membutuhkan dukungan resource yang mumpuni. Namun, dengan kegigihannya, ia menjadi terbiasa dan dapat menemukan kiat-kiat efektif dalam proses pengelolaannya dan berhasil menyelesaikan program.
“Sangat merekomendasikan program #JuaraAndroid untuk siapapun yang tertarik menjadi developer. Biasanya jawaban dari pertanyaan-pertanyaan interview kerja terkait pemrograman Android, umumnya banyak ditemukan di materi yang diajarkan di sini. Untuk mereka yang sudah advance pun bisa menguatkan fundamental Android-nya,” tutup Brian.
Brian kini tengah berkarir sebagai Android Engineer di GudangAda. Ia juga telah mendapatkan sertifikasi Associate Android Developer dari Google, dan sekarang menjadi salah satu volunteer pengajar Android di Bangkit Academy, GDG Jakarta, dan komunitas teknologi lainnya.
Penulis | : | Liana Threestayanti |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR