Zebra Technologies Corporation meraih penghargaan di ajang iF Design Award dan Red Dot Award 2022.
Dua produk yang berhasil memenangkan penghargaan adalah produk RFD40 UHF RFID sled untuk kategori produk industri/tool di ajang iF Design Award 2022, sementara CS60 Series companion scanner mendapatkan penghargaan di iF Design Award dan Red Dot Award 2022.
RFD40 UHF RFID sled dirancang untuk mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk melakukan cycle counting dengan kecepatan terbaik di industri, yaitu 1.300+ pembacaan tag per detik, tingkat ergonomi yang lebih baik, dan kapasitas baterai yang lebih besar.
CS60 Series companion scanner dirancang sebagai tool yang sangat serba guna dan bisa disesuaikan dengan alur kerja apapun. Dengan terobosan desain, perangkat ini bisa dioperasikan dengan kabel atau tanpa kabel, dipegang maupun hands free, sesuai dengan kebutuhan penggunanya.
“Zebra merasa sangat terhormat mendapatkan penghargaan dari dua ajang award untuk desain yang paling penting di dunia,” ucap Eric Ananda, Country Manager Indonesia, Zebra Technologies.
Eric menjelaskan bahwa tim Innovation & Design di Zebra secara terus-menerus menciptakan solusi yang menawarkan pengalaman yang menarik dan intuitif, dengan fokus pada end-user global maupun yang ada di Indonesia.
iF Design Award diselenggarakan oleh iF International Forum Design GmbH, organisasi desain independen tertua di dunia yang berbasis di Hannover. Sedangkan partisipan di Red Dot Award mencapai lebih dari 18.000 profesional di bidang desain, perusahaan, dan organisasi dari lebih dari 60 negara tiap tahun.
“Secara khusus, produk pemenang penghargaan kami didukung oleh service center di Jakarta, sehingga pelanggan kami di Indonesia akan merasa nyaman dan tenang saat menggunakan solusi kami dan tak perlu mengkhawatirkan downtime bisnis,” imbuh Ananda.
Penulis | : | Liana Threestayanti |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR