Apple sedang mengembangkan dua model iPad Pro terbaru yang mengusung layar OLED. Dua varian baru iPad Pro itu akan hadir dengan layar 11,1 inci dan 13 inci pada kuartal pertama 2024.
iPad Pro OLED itu juga menampilkan bezel yang lebih kecil dan mengelilingi layar. Pada Oktober, Apple telah meluncurkan varian baru iPad Pro 11 inci dan 12,9 inci dengan penambahan chipset M2 yang lebih baru. Bukan tidak mungkin peningkatan pada model iPad Pro selanjutnya terletak pada adanya panel OLED.
Apple juga berencana merilis model iPad Pro 14,1 inci pada tahun 2023, tetapi kini telah menyatakan bahwa perusahaan membatalkan rencana tersebut seperti dikutip Gizmochina.
Rumor yang beredar, Apple juga sedang mengembangkan iPad versi lipat (foldable) yang akan meluncur pada 2025 untuk menggantikan iPad mini. Apple memang sama sekali belum menjual perangkat lipat walaupun para kompetitor sudah memulainya sejak beberapa tahun belakangan.
Namun, Analis industri Ming-Chi Kuo menilai Apple tidak akan meluncurkan iPad versi lipat pada tahun itu karena iPad lipat tidak cocok untuk menggantikan iPad mini. "Jika Apple akan membuat iPad lipat, maka perangkat itu akan menyasar segmen premium," katanya seperti disiarkan Forbes dan GSM Arena.
Sementara itu, Apple, menurut Kuo, sedang mengembangkan versi terbaru iPad mini yang diperkirakan akan meluncur pada akhir 2023 atau semester awal 2024. iPad mini itu akan menggunakan prosesor terbaru yang dimiliki perusahaan berbasis Cupertino, Amerika Serikat tersebut.
Source | : | Gizmochina |
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR