“Buatlah live video streaming juga lewat Tokopedia PLAY untuk membangun interaksi dengan calon pembeli. Pertimbangkan live streaming saat peluncuran produk baru, pemberian tutorial penggunaan produk, hingga mengadakan kuis atau giveaway,” tutur Maisyalina.
4. Pertimbangkan bangun tim untuk menunjang bisnis
Kehadiran tim dapat mendorong produktivitas usaha. Bagi UMKM dengan usaha rumahan modal kecil, jangan ragu untuk meminta bantuan dari keluarga atau rekan terdekat.
“Para pelaku usaha bisa menggunakan fitur Admin Toko di aplikasi Tokopedia Seller yang dapat membantu mengelola toko dengan aman lewat berbagai pilihan peran yang bisa diberikan ke admin toko,” jelas Maisyalina.
5. Lakukan performance marketing sesuai kebutuhan
Performance marketing, salah satu contoh strategi pemasaran online, di mana penjual dapat mengeluarkan anggaran untuk mencapai suatu tujuan, misalnya menarik lebih banyak calon pembeli.
“Contohnya, pegiat usaha bisa menggunakan fitur beriklan otomatis TopAds agar produknya tampil teratas di halaman Tokopedia. Cukup dengan modal kecil, yaitu mulai dari Rp250 per klik, penjual bisa menjangkau lebih banyak pembeli dan memaksimalkan penjualan,” pungkas Maisyalina.
Baca Juga: Apa saja Produk-produk Terlaris di Tokopedia Tahun 2022?
Baca Juga: Riset: Penjualan UMKM dengan Inisiatif Hyperlocal Tokopedia Naik 147%
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR